Resep Andalan Suku Bugis untuk Wajah Kinclong dan Ketiak Tak Bau

Resep andalan Suku Bugis yang bisa bikin wajah kinclong itu membutuhkan telur ayam kampung yang baru dieram.

oleh Eka Hakim diperbarui 20 Mar 2017, 11:33 WIB
Diterbitkan 20 Mar 2017, 11:33 WIB
Resep Andalan Suku Bugis untuk Wajah Kinclong dan Ketiak Tak Bau
Resep andalan Suku Bugis yang bisa bikin wajah kinclong itu membutuhkan telur ayam kampung yang baru dieram. (Liputan6.com/Eka Hakim)

Liputan6.com, Makassar - Berada di daerah dengan paparan sinar matahari tinggi, masyarakat Suku Bugis punya resep andalan untuk menjaga penampilan tetap prima. Resep perawatan turun temurun dari leluhur untuk menjaga wajah kinclong dan tak bau badan itu tetap dilestarikan oleh warga pedesaan.

Resep andalan perawatan tubuh warisan leluhur itu menggunakan cangkang telur ayam kampung. "Telur ayam kampung yang digunakan itu yang baru dieram dan masih hangat jika dipegang," kata Nenek Sanneng (71), warga Uloe, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, Minggu, 19 Maret 2017.

Telur bulat itu, kata Sanneng, diusap ke wajah anak gadis Bugis dengan keyakinan kulitnya akan menjadi mulus dan bersih seperti kulit telur yang dimaksud.

Selain diusap hingga ke seluruh wajah, telur itu juga diusap ke ketiak anak gadis agar ketiak tidak bau meski tidak menggunakan tawas atau obat penghilang bau sejenisnya.

"Ini biasanya dilakukan pada hari Jumat yang merupakan hari sakral dalam umat Islam dan di saat telur bulat diusapkan ke seluruh wajah, orangtua yang mengusap telur ke wajah anak gadisnya itu menyertainya dengan bacaan shalawat," tutur Sanneng.

Ia mengatakan ritual perawatan tubuh bagi anak gadis Bugis itu sudah dipraktikkan pada anak-anaknya yang saat ini sudah berumah tangga dan ikut suaminya menetap di Jakarta.

"Alhamdulillah, kami sangat menjaga warisan nenek moyang kami dan hampir semua masyarakat Bugis saya kira juga melakukan hal yang sama. Tapi, faedahnya kan tergantung keyakinan mereka saja. Kalau saya dan kerabat di kampung sini hampir semua melakukan ritual warisan nenek moyang ini," kata Nenek Sanneng.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya