Arus Balik Lebaran 2022, Penumpang di Bandara Sepinggan Balikpapan Naik 20 Persen

Peningkatan pada arus balik lebaran 2022 di Bandara Sepinggan Balikpapan mulai mengalami peningkatan, tercatat ada 12.510 penumpang yang keluar masuk pada Jumat (6/5/2022).

oleh Apriyanto diperbarui 08 Mei 2022, 07:00 WIB
Diterbitkan 08 Mei 2022, 07:00 WIB
Arus Balik Lebaran 2022
Penumpang pesawat yang baru tiba di terminal kedatangan Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan, pada Sabtu (7/5/2022). (Liputan6.com/Apriyanto)

Liputan6.com, Balikpapan - Arus balik pasca lebaran Idul Fitri 2022 di Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan Balikpapan sudah mulai terlihat sejak Selasa (3/5/2022) atau pada H+2 lebaran. Meski pun jumlah belum meningkat drastis, namun pergerakan penumpang mengalami kenaikan setiap harinya.

Dari catatan Posko Angkutan Lebaran SAMS Sepinggan Balikpapan, pergerakan penumpang setiap hari mengalami peningkatan di terminal kedatangan. Tercatat pada 3 Mei 2022 jumlah penumpang yang tiba di Bandara Sepinggan sebanyak 2.788 penumpang, sementara untuk keberangkatannya diangka 5.428 penumpang. Di hari berikutnya yakni pada 4 Mei 2022 jumlah kedatangan meningkat menjadi 3.158 penumpang sementara jumlah keberangkatan menurun diangka 5.060 penumpang.

Sementara pada 5 Mei 2022 jumlah kedatangan terus meningkat mencapai 4.912 penumpang dan untuk keberangkatannya 5.670 penumpang. Sedangkan pada 6 Mei 2022 kedatangan mengalami peningkatan cukup signifikan yakni 6.311 penumpang sementara keberangkatan sebanyak 6.199 penumpang.

General Manager Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan, Rika Danakusuma mengatakan awalnya arus balik lebaran 2022 diprediksi akan terjadi pada Minggu (8/5/2022), akan tetapi sejak Jumat (6/5/2022) arus balik sudah terlihat mengalami peningkatan yang cukup signifikan, bahkan dalam catatan pada Jumat (6/5/2022) jumlah pergerakan pesawat mencapai 116, meningkat dibanding beberapa hari sebelumnya yang hanya mencapai 90 pergerakan pesawat.

“Arus balik cukup tinggi kemarin (Jumat, 6/5/2022) ada sekitar 12.510 pergerakan penumpang yang terjadi, prediksi kita ditanggal 8 besok ternyata kemarin cukup luar biasa, untuk hari ini belum bisa saya sampaikan karena belum dapat data, tapi di lihat hari ini juga cukup banyak,” terang Rika saat berada di Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan, Sabtu (7/5/2022).

 

**Pantau arus mudik dan balik Lebaran 2022 melalui CCTV Kemenhub dari berbagai titik secara realtime di tautan ini.

 

Saksikan Video Pilihan Ini:

Prediksi Puncak Arus Balik

Arus Balik Bandara Sepinggan
Situasi di terminal kedatangan Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan. (Liputan6.com/Apriyanto)

Diprediksi pada Minggu (8/5/2022) jumlah pergerakan penumpang di Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan akan mencapai 13.000 penumpang.

“Bisa saja kemarin itu lah puncaknya, jika hari ini melebih dari kemarin ada kemungkinan ke depan masih ada pertumbuhan peningkatan penumpang, perkiraan kita arus balik ini terjadi sampai besok (Minggu, 8/5/2022),” paparnya.

Terkait ekstra flight untuk mengantisipasi arus balik, pihak Bandara Sepinggan sudah menyiapkan lima pesawat yang sebelumnya juga disiapkan saat arus mudik lebaran.

“Untuk ekstra flight sudah ada 5 pesawat yang sebelumnya sudah disiapkan dan jam operasional juga sudah kita tambah dari pukul 06.00 Wita sampai pukul 23.00 WIB,” kata Rika.

Peningkatan jumlah penumpang ini mengalami peningkatan sebanyak 20 persen dibanding hari normal. Arus balik ini akan berlaku sampai Selasa (10/5/2022) mendatang.

 

 

 

 

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya