Kondisi Lumpur Lapindo Terkini, Bagaikan Luasnya Lautan

Mengingat lumpur Lapindo yang berada di Sidoarjo sudah hadir sejak 29 Mei 2006 dan menjadi salah satu sejarah kelam untuk negara Indonesia. Terhitung hampir 17 tahun lumpur lapindo telah menenggelamkan ribuan rumah masyarakat saat itu.

oleh Natasa Kumalasah Putri diperbarui 24 Mei 2023, 16:56 WIB
Diterbitkan 24 Mei 2023, 16:50 WIB
Lumpur Sidoarjo
Lokasi Lumpur Lapindo Sidoarjo di Desa Siring, Kecamatan Porong, Sidoarjo. (Liputan6.com/Gempur M Surya)

Liputan6.com, Bandung - Lumpur Lapindo yang berada di Sidoarjo sudah hadir sejak 29 Mei 2006 dan menjadi salah satu sejarah kelam untuk negara Indonesia. Terhitung hampir 17 tahun lumpur lapindo telah menenggelamkan ribuan rumah masyarakat saat itu.

Adapun semburan lumpur Lapindo tersebut masih belum berhenti dan  belum bisa diprediksi kapan berhentinya. Sejumlah ahli geologi memperkirakan fenomena semburan masih akan berlangsung lebih dari puluhan tahun.

Hal ini dikarenakan fenomena mud volcano atau gunung lumpur yang masih terkait akan aktivitas vulkanisme. Tak hanya itu ada faktor-faktor lainnya yang membuat lumpur lapindo tersebut masih terus menyemburkan lumpurnya.

Saat ini, kondisi dari lumpur Lapindo sendiri diketahui sudah sangat luas bahkan sudah seperti lautan. Melansir dari kanal YouTube Aventurero Saputra ia merekam tampilan lumpur lapindo menggunakan drone.

Jika diperhatikan lumpur Lapindo tersebut sudah sangat luas bahkan sudah seperti pemandangan laut. Terlihat juga lumpur tersebut ditahan menggunakan tanggul untuk menghindari luasnya penyebaran lumpur Lapindo tersebut.

Adapun video yang direkam kanal YouTube Aventurero Saputra tersebut pun diambil pada tanggal 20 April 2023 lalu. Saat itu, daerah Sidoarjo masih musim penghujan dan terlihat lumpur menyatu dengan air.

Saat ini, di sekitar lokasi lumpur Lapindo tersebut sudah jarang rumah-rumah pemukiman warga. Hanya saja terdapat jalur kereta serta jalan raya Porong adapun tanggul lumpur Lapindo jauh lebih tinggi daripada jalan dan rumah warga yang terdapat di sana.

Melansir dari kolom komentar video tersebut banyak masyarakat Indonesia yang masih mengingat tentang kejadian lumpur Lapindo. Tidak sedikit juga yang mendoakan agar korban dan juga semburan lumpur dapat segera berhenti.

Dampak Lumpur Lapindo

Hampir 17 tahun lamanya lumpur Lapindo tidak pernah berhenti menyemburkan lumpurnya tentu saja lumpur ini memberikan banyak dampak terutama kepada masyarakat Sidoarjo. Terdapat sekitar 16 desa pada 3 kecamatan yang tergenang oleh lumpur yang meluas dari titik semburan.

Bahkan, ada sekitar 30 pabrik yang juga terkena dampak akibat dari genangan lumpur Lapindo yang membuat pabrik tersebut harus ditutup dan banyak pekerja yang kehilangan pekerjaannya. Ada sekitar ribuan bangunan yang terendam terutama rumah-rumah dari para warga sekitar.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya