Peran Insan Pers dalam Mendukung Pembangunan Daerah dan Tangkal Hoaks

Sejauh ini insan pers memberikan kontribusi yang sangat membantu pemerintah daerah melanjutkan pembangunan sesuai visi misi.

oleh Liputan6.com diperbarui 30 Mar 2024, 11:24 WIB
Diterbitkan 29 Mar 2024, 00:13 WIB
Pj Wali Kota Bekasi Gani Muhamad silaturahmi dengan insan pers. (Liputan6.com/ ist)
Pj Wali Kota Bekasi Gani Muhamad silaturahmi dengan insan pers. (Liputan6.com/ ist)

Liputan6.com, Bekasi - Sebagai mitra strategis pemerintah, insan pers memiliki peran penting dalam mendukung keberhasilan pembangunan. Terlebih di era digitalisasi ini, pers membantu pemerintah dalam menyampaikan informasi terkait kebijakan, program dan sebagainya kepada masyarakat agar lebih jelas dan berimbang.

Insan pers juga menjadi jembatan komunikasi antara pemerintah dengan masyarakat sehingga apa yang disampaikan bisa diterima dan tidak bias. Terlebih banyak hoaks maupun isu-isu liar seputar pemerintah yang kerap menggiring opini publik dan membuat kegaduhan.

Sebagai penyandang kota toleran, Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi selalu menjalin sinergitas dengan insan pers. Sejauh ini insan pers memberikan kontribusi yang sangat membantu pemerintah daerah melanjutkan pembangunan sesuai visi misi.

Mengingat pentingnya peran insan pers, Pemkot Bekasi selalu menyempatkan bersilaturahmi, salah satunya dengan menggelar buka bersama (bukber), Rabu 27 Maret 2024. Ratusan insan pers dari berbagai media dan kelompok kerja (Pokja) nampak menghadiri undangan Pemkot Bekasi yang dilaksanakan di Pendopo Wali Kota Bekasi.

Pj Wali Kota Bekasi Gani Muhamad mengapresiasikan kehadiran para insan pers guna meningkatkan sinergitas dalam pembangunan di Kota Bekasi. Ia mengaku ini merupakan kali kedua dirinya bersilaturahmi bersama awak media selama menjabat Pj Wali Kota Bekasi.

"Itulah tujuan kita pada kesempatan ini kita bisa bertemu, bersilaturahmi, untuk bisa saling mengenal," ujar Gani.

Ia menyampaikan dalam penyelenggaraan pembangunan dan pelayanan publik di Kota Bekasi ada peran media sebagai fungsi kontrol pemerintah. Begitupun di birokrasi pemerintah kota Bekasi akan terus berupaya menjalankan dengan sebaik-baiknya dilandasi sikap kejujuran keikhlasan dan tidak anti kritik terhadap media.

Dengan adanya kejujuran dan keikhlasan, Gani berharap tujuan daripada penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan publik ini bisa dilaksanakan secara baik.

"Di dalam menjalankan pemerintahan pembangunan dan pelayanan publik itu ada fungsi kontrol dimana bapak ibu sekalian sebagai insan pers, menjadi fungsi kontrol kami," ucapnya.

Gani juga mengapresasi peran media dalam capaian pembangunan dan menjaga kondusifitas di Kota Bekasi melalui pemberitaan. Ia menyebutkan Capaian prestasi Kota Bekasi sebagai Kota Toleran Kedua Se-Indonesia tidak lepas dari peran media dalam pemberitaannya.

Kegiatan Silaturahmi dan Buka Puasa Pemerintah Kota Bekasi dengan insan pers dilanjutkan dengan forum tanya jawab, diantaranya membahas mengenai agenda peningkatan kondusifitas di Kota Bekasi, persiapan arus mudik lebaran, isu rotasi dan mutasi di lingkungan Pemkot Bekasi hingga persoalan penataan parkir.

Turut hadir mendampingi Gani, Sekda Kota Bekasi, Junaedi, para kepala OPD, Kabag Humas hingga para camat. Mereka bertemu dan saling mengenal dalam kesempatan baik di bulan Ramadan ini.

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya