Liputan6.com, Bandung - Konferensi darurat dilakukan oleh CEO ADOR, Min Hee Jin, Kamis lalu (25/04/2024) saat disangkutpautkan dengan grup idol GFRIEND.
Pada isi konferensi darurat itu, Min Hee Jin menyanggah dirinya menjadi biang keladi bubarnya grup idol GFRIEND karena tidak diperpanjang kontraknya oleh Source Music.
Baca Juga
Dilansir laman Koreaboo, dicuplik dari laman Kpop Chart, Jumat, 26 April 2024, sebelumnya penggemar sempat menuduh Min Hee Jin menyebabkan Source Music hingga kejatuhan GFRIEND.
Advertisement
Dulu, Min Hee Jin pernah bekerja sama dengan Source Music untuk membuat girl grup baru. Namun, kemudian dia mengajak peserta trainee yang kini menjadi NewJeans bersamanya saat ia mendirikan ADOR.
Fans mengklaim dia menyerahkan biaya pelatihan kepada Source Musik untuk ditangani, dan membawa grup debut mereka bersamanya.
Hal itu mengakibatkan perusahaan gagal mendapatkan perpanjangan kontrak dengan GFRIEND. Dalam konferensi pers, Min Hee Jin membantah tudingan tersebut dan dia mengaku tidak berperan dalam pembubaran mereka.
Min Hee Jin juga mengungkapkan jika saat dirinya masuk perusahaan, satu-satunya peserta trainee yang dia lihat memiliki potensi adalah Minji.
Dia kemudian melakukan audisi sendiri untuk mencari member lainnya untuk bergabung dengan Minji dalam debut. Selain itu, Minji menyebut jika branding yang dilakukan Source Musik buruk.
"Ada masalah dalam proses pemilihan pemilihan peserta trainee, aku tidak tahu kenapa semua orang menyalahkanku atas pembubaran mereka. Saya tidak ada hubungannya dengan itu," ujar Min Hee Jin.
Min Hee Jin kemudian menyampaikan jika tak banyak trainee yang bisa dipilihnya di Source Music.
"Aku adalah seorang yang hanya memikirkan pekerjaanku sendiri, lagi pula dari para trainee yang sudah dimiliki Source Music, tidak banyak yang bisa kupilih, hanya ada Minji," kata Min Hee Jin.
Min Hee Jin juga sempat menyinggung branding label terhadap GFRIEND.
"Saya minta maaf kepada grup tersebut, tetapi branding labelnya sangat buruk, sehingga orang tidak mau mendaftar untuk audisi karena GFRIEND, dan ini terjadi sebelum HYBE diciptakan sebagai multi-label," kata Min Hee Ji.
Min Hee Jin membuat audisi menggunakan merek 'girl grup Min Hee Jin' untuk menarik perhatian publik. Seperti yang diketahui jika Min Hee Jin berasal dari SM Entertainment sampai akhirnya ia berkolaborasi dengan HYBE.
Tanggapan GFRIEND
Setelah disebut-sebut bubar karena ulah Min Hee Jin, respon anggota GFRIEND terkait pemutusan kontrak tersebut jadi sorotan.
Melalui situs Theqoo, dilansir Kpop Chart (25/04/2024) seorang OP kembali menyoroti mengenai pembubaran GFRIEND yang diduga karena ulah Min Hee Jin.
Sebelumnya, fakta terkuak usai debut LE SSERAFIM dinilai tumpang tindih karena setelah kabar pembubaran GFRIEND.
Setelah GFRIEND bubar, Source Music selaku agensi GFRIEND langsung membentuk girl group bersama Big Hit, yaitu LE SSERAFIM.
Melihat fakta-fakta tersembunyi tersebut, OP langsung kembali mengungkit respon anggota GFRIEND terkait pembubaran dan pemutusan kontrak mereka.
OP bagikan beberapa tangkapan layar respon Sowon dan SinB terhadap kabar pembubaran GFRIEND.
Melalui respon Sowon di wawancara majalah, leader GFRIEND tersebut mengatakan bahwa seluruh anggota mengaku tidak berpikir bahwa grup mereka akan bubar.
Bahkan Sowon mengatakan bahwa berita pembubaran GFRIEND merupakan berita yang sangat tetiba dan menganggap bukan sebagai pembubaran total.
Meski Sowon ingin berkarier di dunia akting, leader GFRIEND tidak pernah berpikir untuk meninggalkan grupnya.
Sedangkan respon SinB melalui video YouTube SCAN VIVIZ, telah cerita bagaimana GFRIEND bubar. SinB juga mengaku terkejut dengan berita GFRIEND yang bubar secara tiba-tiba, meski seluruh anggota memutuskan kontrak.
SinB mengatakan bahwa dia tidak menyangka kalau lagu 'MAGO' menjadi momen GFRIEND yang terakhir.
Dalam pernyataan SinB, GFRIEND memang memiliki rencana untuk memutuskan kontrak, namun akan diungkap di waktu yang tepat karena tidak ingin melukai penggemar.
Rencana pemutusan kontrak GFRIEND tersebut sudah ada, bahkan 1 bulan sebelum berita pembubaran. Bahkan, SinB mengatakan ketika berita pembubaran tersebut rilis secara tiba-tiba, dirinya merasa terpuruk dan sedih.
Dan menobatkan bahwa tahun pembubaran GFRIEND menjadi tahun tersulit bagi anggota dan penggemar. Dengan hal itu, SinB mengatakan bahwa GFRIEND memiliki rencana untuk bertemu dan merilis album bersama.
Â
Advertisement
Pamor GFRIEND Kembali Mencuat
Meski para membernya telah memutuskan untuk malanjutkan karier masing-masing, nama GFRIEND akhir-akhir ini kembali menjadi perbincangan.
Terutama sejak kontroversi kemampuan live menyanyi LE SSERAFIM di Coachella muncul, video menyanyi live GFRIEND turut menjadi pembahasan sebagai kemampuan yang mengagumkan.
Kini, girl group GFRIEND kembali disebut di tengah perseteruan panas Min Hee Jin dengan HYBE. Tentu bukan hal asing di kalangan penggemar bahwa Min Hee Jin merupakan CEO ADOR yang berada di bawah HYBE.
Demikian pula Source Music, sebagai label yang dulu menaungi GFRIEND sekaligus berada di bawah HYBE. Mengingat alasan bubarnya GFRIEND, penggemar sebatas tahu bahwa mereka tidak memperpanjang kontrak dengan Source Music pada Mei 2021.
Namun akhir-akhir ini, media sosial dihebohkan dengan kemungkinan lain atas bubarnya GFRIEND di tengah konflik Min Hee Jin dengan HYBE.
Semua bermula kala seorang pengguna komunitas online Korea Selatan membagikan unggahan berjudul 'Source Music - Ringkasan ADOR.'
Di mana unggahan tersebut membagikan 12 poin tentang awal mula Minji NewJeans berasal dari label mana hingga terbentuknya LE SSERAFIM.
Berikut beberapa 12 poin dari unggahan tersebut:
1. Minji adalah trainee Source Music saat label tersebut belum diakuisisi HYBE
2. Setelah akuisisi Source Music, ada audisi gabungan antara Big Hit dan Source Music menghasilkan trainee inisial H, D, dan HR.
3. Min Hee Jin berencana mendebutkan girl group di bawah naungan Source Music dan mengadakan audisi, dan grup debut yang terbentuk adalah NewJeans (Hyein juga bergabung dengan ADOR sebelum didirikan, tapi sudah menjadi bagian dari ADOR sejak awal).
4. Seluruh biaya audisi, pelatihan, dan biaya awal dibebankan kepada Source Music.
5. ADOR didirikan, member NewJeans dipindahkan ke ADOR.
6. Beberapa personel Source Music juga pindah ke ADOR.
7. Biaya pendirian ADOR dibagi dari Source Music.
8. Grup debut yang telah direncanakan Source Music batal debut sebagaimana mestinya, sehingga mengakibatkan kerugian finansial.
9. Disebutkan bahwa GFRIEND tidak memperpanjang kontrak dengan Source Music, dengan alasan yang masih belum jelas.
10. Setelah kontrak GFRIEND berakhir dan grup debut yang direncanakan bubar, sebuah proyek baru disebut LE SSERAFIM pun dimulai.
Dengan konsep dan branding yang dibayangkan oleh Bang Si Hyuk, kala itu tidak ada tenaga kerja sehingga digantikan oleh tenaga kerja Big Hit.
11. Proses perekrutan untuk LE SSERAFIM memiliki durasi yang singkat untuk para membernya, dan biaya trainee hampir tidak ada selama peluncuran.
12. Meskipun mengalami kerugian awal, LE SSERAFIM mencapai profitabilitas dalam waktu satu tahun setelah debutnya, tetapi mereka masih dikritik karena kerugian.
OP mengatakan, bahwa perpindahan trainee antar label tampaknya cukup umum, tetapi tidak ada kasus di mana seluruh grup yang telah dikonfirmasi debut dipindahkan seperti itu.
Mengaitkan GFRIEND, topik ini tengah menjadi salah satu pembahasan yang hangat di diperbincangkan, membuat publik semakin menunjuk Min Hee Jin sebagai penyebabnya.