Liputan6.com, Yogyakarta - Jalan santai merupakan salah satu kegitan yang kerap digelar sebagai salah satu rangkaian acara HUT Kemerdekaan RI. Tak lupa, aneka snack dengan tema merah putih juga menghiasi acara tersebut.
Kue lapis yang merupakan jajanan legendaris Indonesia bisa menjadi salah satu pilihan menu yang dihidangkan. Biasanya, kue lapis hadir dengan aneka ragam, mulai dari kue lapis cokelat, kue lapis pandan, kue lapis gula merah, hingga kue lapis bendera
Agar lebih terasa nuansa kemerdekaannya, kamu juga bisa membuat kue lapis dengan warna merah dan putih, layaknya warna bendera Indonesia. Berikut resep kue lapis merah putih yang cocok untuk snack jalan santai 17 Agustus:
Advertisement
Baca Juga
Bahan:
100 ml air
350 gr keju
½ sdt garam
2 lembar daun pandan
300 gr gula
300 gr tepung beras
150 gr tepung tapioka
10 gr pewarna merah cabai
2 gr pewarna merah tua
Â
Â
Cara Bikin
Cara membuat:
1. Pertama-tama, rebus air, keju, garam, daun pandan, dan gula
2. Aduk bahan tersebut hingga tercampur rata, kemudian dinginkan
3. Masukan cairan yang sudah dingin ke dalam wadah yang berisikan tepung beras dan tepung tapioka
4. Aduk masing-masing adonan hingga tercampur rata
5. Bagi adonan menjadi dua bagian
6. Beri pewarna merah pada satu bagian, kemudian aduk hingga tercampur rata
7. Masing-masing adonan yang siap diolah kemudian dibagi kembali menjadi tiga bagian
8. Jika adonan sudah siap, selanjutnya siapkan kukusan yang sudah panas
9. Olesi loyang stainless dengan minyak goreng secukupnya secara tipis
10. Tuang satu bagian adonan putih ke dalam loyang, kemudian kukus selama kurang lebih 10 menit
11. Setelah 10 menit, keluarkan dari dalam kukusan
12. Selanjutnya, tuang sebagian adonan merah di bagian atas adonan putih
13. Lakukan berulang hingga adonan habis dan kue lapis terkukus matang
14. Jika semua adonan sudah habis dan kue lapis telah matang, potong sesuai selera
15. Kue lapis merah putih siap dihidangkan
Â
(Resla)
Advertisement