Anggota DPRD Desak Pemkot Bandar Lampung Serius Atasi Banjir

Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Lampung dan Bandar Lampung mendesak Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung segera mengambil langkah serius untuk menuntaskan masalah ini.

oleh Ardi Munthe diperbarui 21 Jan 2025, 14:44 WIB
Diterbitkan 21 Jan 2025, 14:44 WIB
Wakil Ketua I DPRD Provinsi Lampung, Kostiana. Foto : (Liputan6.com/Ardi).
Wakil Ketua I DPRD Provinsi Lampung, Kostiana. Foto : (Liputan6.com/Ardi).... Selengkapnya

Liputan6.com, Lampung - Bandar Lampung kembali dilanda banjir besar pada Jumat (17/1/2025), yang merendam sebagian besar wilayah kota. Ratusan rumah warga terendam dan beberapa akses jalan utama sempat terputus akibat genangan air. Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Lampung dan Bandar Lampung mendesak Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung segera mengambil langkah serius untuk menuntaskan masalah ini.

Wakil Ketua I DPRD Provinsi Lampung, Kostiana menyatakan kekecewaannya terhadap lambannya penanganan Pemkot. “Hingga kini belum ada tindak lanjut yang serius dari Pemerintah Kota Bandar Lampung. Kami berharap, ketika bencana meluas seperti ini, harus ada solusi nyata dan penanganan lebih serius,” ujar Kostiana, Sabtu (18/1/2025).

Kostiana mengungkapkan, dalam beberapa bulan terakhir, banjir di Bandar Lampung tak hanya melanda kawasan pesisir, tetapi juga merambah ke tengah kota. Beberapa wilayah terdampak parah, seperti Jalan Teuku Umar dan Jalan Sultan Agung, kini menjadi lokasi genangan air yang kerap mengganggu aktivitas warga. “Ini bukan lagi soal penanganan sesaat. Bandar Lampung adalah jantung Provinsi Lampung. Harus ada solusi terbaik agar masyarakat tidak lagi terdampak,” tegas Kostiana, yang juga merupakan legislator Dapil I Bandar Lampung.

Sebagai bentuk kepedulian, DPD PDI Perjuangan Provinsi Lampung akan turun langsung ke lokasi-lokasi terdampak untuk menyerap aspirasi warga sekaligus menyalurkan bantuan sosial. Salah satu lokasi yang menjadi fokus perhatian adalah Kecamatan Way Lunik, yang disebut sebagai salah satu titik banjir terparah. “Kami dari PDIP akan bergerak hari ini, termasuk ke Way Lunik dan beberapa wilayah pesisir, untuk membantu saudara-saudara kita yang terdampak,” tutur Kostiana. 

Ia berharap langkah ini dapat meringankan beban masyarakat dan menjadi pemicu agar pemerintah segera memberikan solusi jangka panjang untuk mengatasi bencana banjir di Kota Bandar Lampung.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya