Intip, Daya Tarik Statue 4 Heroes Destinasi Wisata Pencinta Action Figur di Jakarta

Mengoleksi action figure telah menjadi hobi yang sangat populer dari tahun ke tahun. Bahkan, saat ini ada banyak museum hingga galeri yang menampilkan koleksi tersebut.

oleh Natasa Kumalasah Putri Diperbarui 12 Apr 2025, 07:00 WIB
Diterbitkan 12 Apr 2025, 07:00 WIB
Statue 4 Heroes Gallery
Statue 4 Heroes Gallery, Lotte Shopping Avenue Jakarta. (Liputan6.com/Natasa Kumalasah P)... Selengkapnya

Liputan6.com, Bandung - Mengoleksi action figure telah menjadi hobi yang sangat populer terutama di kalangan pecinta pop culture, film, anime, dan game. Pasalnya action figure bukan hanya sekadar mainan melainkan representasi karakter yang memiliki nilai sentimental maupun historis.

Banyak kolektor bahkan rela mengeluarkan waktu dan tenaga untuk berburu figure langka dari berbagai penjuru dunia. Hobi ini bahkan berkembang menjadi bagian dari gaya hidup dan budaya visual yang mendalam.

Namun, dibalik keseruannya harga action figure tidaklah murah karena beberapa figur aksi orisinal bisa dihargai mulai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah tergantung pada kelangkaan, merek, dan kondisi barang.

Kolektor sejati biasanya rela merogoh kocek dalam demi mendapatkan item impian mereka. Hal ini membuat sebagian orang yang belum mampu mengoleksi secara pribadi memilih alternatif lain seperti mengunjungi pameran atau museum yang menampilkan action figure.

Museum dan galeri khusus yang menampilkan koleksi action figure kini banyak bermunculan baik di Indonesia maupun luar negeri. Di dalam museum, pengunjung dapat melihat berbagai koleksi legendaris dari karakter-karakter populer seperti, Star Wars, Marvel, hingga anime.

Kehadiran museum action figure bukan hanya menjadi sarana hiburan tetapi juga edukasi. Banyak museum yang memberikan informasi sejarah singkat mengenai karakter dan proses pembuatan figur tersebut.

Adapun di Jakarta sendiri terdapat tempat untuk melihat banyak action figure menarik yaitu Statue 4 Heroes Gallery di Lotte Mall Jakarta.

Mengenal Statue 4 Heroes Gallery

Statue 4 Heroes Gallery
Statue 4 Heroes Gallery, Lotte Shopping Avenue Jakarta. (Liputan6.com/Natasa Kumalasah P)... Selengkapnya

Statue 4 Heroes Gallery adalah galeri patung superhero terbesar di Asia yang berlokasi di lantai 4 Lotte Mall Jakarta, Kuningan, Jakarta Selatan. Tempat ini diresmikan pada 11 Mei 2023.

Kemudian diketahui sebagai galeri dengan luas sekitar 1.000 meter persegi dan menampilkan sekitar 500 koleksi patung yang dibagi menjadi lima kategori utama yaitu Game and Animation, DC, Marvel, Horor, dan Movie. ​

Mengusung konsep Zen Garden, galeri ini menawarkan suasana tenang dengan dominasi warna putih dan alunan musik instrumental menciptakan pengalaman yang nyaman bagi pengunjung saat menjelajahi berbagai koleksi patung.

Koleksi yang dipamerkan mencakup karakter populer seperti Iron Man, Batman, Joker, hingga tokoh anime seperti Naruto dan Goku. ​Tentunya tempat ini menjadi surganya bagi pencinta action figure yang ingin melihat langsung bentuknya.

Daya Tarik Statue 4 Heroes Gallery

Statue 4 Heroes Gallery
Statue 4 Heroes Gallery, Lotte Shopping Avenue Jakarta. (Liputan6.com/Natasa Kumalasah P)... Selengkapnya

Statue 4 Heroes Gallery menawarkan daya tarik melihat lebih dari 500 patung atau action figure yang terbagi dalam lima kategori utama yaitu Game and Animation, DC, Marvel, Horror, dan Movie.

Galeri ini menampilkan berbagai macam karakter ikonik dari berbagai waralaba terkenal. Kemudian keberagaman koleksinya memungkinkan pengunjung untuk menjelajahi dan mengapresiasi detail serta seni dari masing-masing patung yang dipamerkan.

Penataan ruang yang rapi dan estetis menambah nilai seni dari pameran ini menjadikannya tempat yang ideal bagi pecinta seni dan fotografi. Selain sebagai tempat pameran, Statue 4 Heroes Gallery juga berfungsi sebagai toko bagi mereka yang tertarik untuk membelinya.

Harga yang ditawarkan bervariasi, mulai dari Rp 1 juta hingga puluhan juta rupiah, tergantung pada ukuran dan detail patung. Selain itu, pengunjung dapat memasuki galeri ini tanpa dipungut biaya sehingga mereka bebas menikmati dan berfoto bersama patung koleksi di tempat tersebut.

Lokasi Statue 4 Heroes Gallery

Statue 4 Heroes Gallery
Statue 4 Heroes Gallery, Lotte Shopping Avenue Jakarta. (Liputan6.com/Natasa Kumalasah P)... Selengkapnya

Statue 4 Heroes Gallery berlokasi di Lotte Mall Jakarta, Jl. Prof. Dr. Satrio No. Kav 3-5, Kuningan, Karet Kuningan, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta.

Tempatnya buka setiap hari pada pukul 10.00 hingga 21.00 WIB dan bisa ditemukan dengan mudah karena berada di dalam area mall. Selain itu, perjalanan menuju tempat ini berada di kawasan strategis di Jakarta Selatan.

Bagi pengunjung yang menggunakan kereta bisa datang dari kawasan Stasiun Tebet dan menempuh perjalanan sekitar 4,3 km atau 10 menit perjalanan. Aksesnya juga dekat dengan halte Lotte Mall Kuningan 1.

Sementara itu, bagi pengunjung yang datang dari pusat kota Jakarta bisa menempuh perjalanan sekitar 6,9 km atau 16 menit berkendara.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya