Liputan6.com, Jakarta - Kabar mengejutkan beredar di Instagram @ppdsgram pada Senin, 21 April 2025. Disebutkan bahwa seorang konsulen diduga melakukan kekerasan fisik terhadap seorang dokter peserta program pendidikan dokter spesialis (PPDS) di Universitas Sriwijaya (Unsri), Sumatera Selatan.
Dalam unggahan yang viral, konsulen tersebut disebut menendang bagian testis dokter PPDS di Unsri hingga mengalami pendarahan.
Advertisement
Kabar ini dibenarkan oleh Kepala Biro Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI), Aji Muhawarman.
Advertisement
"Kami sudah mendapat laporan tersebut. Kami perlu mendalami kasus ini untuk mengambil tindakan lebih lanjut," kata Aji kepada Health Liputan6.com.
Aji juga mengungkapkan bahwa insiden testis dokter PPDS Unsri ditendang konsulen itu terjadi di wahana pendidikan Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Dr. Mohammad Hoesin Palembang, Sumatera Selatan.
"Informasi sementara yang kami terima seperti itu. Untuk detail dan kronologinya, kami masih menelusuri lebih lanjut," ujarnya.