IHSG Kembali Tembus 6.100, Investor Asing Kejar Saham BBCA hingga TLKM

Pada penutupan perdagangan saham, Kamis, 10 Juni 2021, laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik 0,99 persen ke posisi 6.107,53

oleh Dian Tami Kosasih diperbarui 03 Agu 2021, 08:23 WIB
Diterbitkan 10 Jun 2021, 15:41 WIB
IHSG Menguat
Pekerja terlihat di depan layar yang menampilkan informasi pergerakan saham di gedung Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (8/6/2020). Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat 1,34% ke level 5.014,08 pada pembukaan perdagangan sesi I, Senin (8/6). (Liputan6.com/Angga Yuniar)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Gerak Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melambung hingga kembali tembus level 6.100 pada perdagangan saham Kamis, (10/6/2021).

Pada penutupan perdagangan saham, IHSG naik 0,99 persen ke posisi 6.107,53. Indeks saham LQ45 menguat 0,72 persen ke posisi 905,41. Seluruh indeks saham acuan kompak menguat.

Sebanyak 267 saham menguat sehingga mendorong penguatan IHSG. 201 saham melemah dan 177 saham diam di tempat. Pada Kamis pekan ini, IHSG sempat berada di level tertinggi 6.111,44 dan terendah 6.064,93.

Total frekuensi perdagangan saham 1.290.517 dengan volume perdagangan 24,3 miliar saham. Nilai transaksi harian saham Rp 12 triliun. Investor asing beli saham Rp 238,51 miliar di pasar regular. Posisi dolar Amerika Serikat terhadap rupiah di kisaran 14.240.

Secara sektoral, sebagian besar sektor saham menguat dengan IDX Techno mendaki 9,06 persen memimpin kenaikan. Diikuti sektor saham IDXFinance menanjak 1,64 persen dan sektor saham IDXCylical menguat 0,93 persen.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Top Gainers dan Losers

20160331- Festival Pasar Modal Syariah 2016-Jakarta- Angga Yuniar
Sebuah layar tentang tabel saham dipajang saat Festival Pasar Modal Syariah 2016, Jakarta, Kamis (31/3). Pertumbuhan pangsa pasar saham syariah lebih dominan dibandingkan dengan nonsyariah. (Liputan6.com/Angga Yuniar)... Selengkapnya

Saham-saham yang masuk top gainers antara lain:

-Saham TRUE naik 35 persen

-Saham JMAS naik 34,62 persen

-Saham LABA naik 34,40 persen

-Saham PSGO naik 34,16 persen

-Saham BKSW naik 33,81 persen

Saham-saham yang masuk top losers antara lain:

-Saham LUCY melemah 9,68 persen

-Saham OPMS melemah 6,98 persen

-Saham BEBS melemah 6,92 persen

-Saham CBMF melemah 6,87 persen

-Saham MTPS melemah 6,84 persen

Aksi Investor Asing

Terjebak di Zona Merah, IHSG Ditutup Naik 3,34 Poin
Layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di BEI, Jakarta, Rabu (16/5). Sejak pagi IHSG terjebak di zona merah. (Liputan6.com/Angga Yuniar)... Selengkapnya

Saham-saham yang dibeli investor asing antara lain:

-Saham BBCA senilai Rp 289,6 miliar

-Saham ASII senilai Rp 82,8 miliar

-Saham TLKM senilai Rp 78 miliar

-Saham BBRI senilai Rp 75,3 miliar

-Saham MNCN senilai Rp 48,2 miliar

Saham-saham yang dilepas investor asing antara lain:

-Saham TBIG senilai Rp 107 miliar

-Saham BFIN senilai Rp 89,7 miliar

-Saham PGAS senilai Rp 38,3 miliar

-Saham BBTN senilai Rp 34,6 miliar

-Saham MIKA senilai Rp 29,4 miliar

Bursa Saham Asia

Pasar Saham di Asia Turun Imbas Wabah Virus Corona
Orang-orang berjalan melewati layar monitor yang menunjukkan indeks bursa saham Nikkei 225 Jepang dan lainnya di sebuah perusahaan sekuritas di Tokyo, Senin (10/2/2020). Pasar saham Asia turun pada Senin setelah China melaporkan kenaikan dalam kasus wabah virus corona. (AP Photo/Eugene Hoshiko)... Selengkapnya

Bursa saham Asia sebagian besar menguat. Indeks saham Hong Kong Hang Seng turun 0,01 persen. Selain itu, indeks saham Korea Selatan Kospi menguat 0,26 persen, indeks saham Jepang Nikkei mendaki 0,34 persen, indeks saham Thailand berada di zona hijau.

Indeks Shanghai menguat 0,54 persen, indeks saham Singapura naik 0,56 persen dan indeks saham Taiwan menanjak 1,14 persen.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya