Penggemar Girls Generation Turun Tangan Bantu Insiden Sewol

Penggemar Girls Generation yang dikenal sebagai SONE memberikan bantuan untuk keluarga dan kerabat kapal tenggelam Sewol.

oleh Desika Pemita diperbarui 21 Apr 2014, 23:45 WIB
Diterbitkan 21 Apr 2014, 23:45 WIB
Penggemar Girls Generation Turun Tangan Bantu Insiden Sewol
Penggemar Girls Generation yang dikenal sebagai SONE memberikan bantuan untuk keluarga dan kerabat kapal tenggelam Sewol.

Liputan6.com, Seoul Personel Girls Generation meluapkan kesedihan atas insiden tenggelamnya kapal feri Sewol 16 April 2014 silam. Melalui akun Twitter pribadinya, Seohyun dan kawan-kawan mendoakan korban kapal tersebut.

Hal itu langsung mendapatkan perhatian dari penggemar Girls Generation yang disebut SONE. Melalui sebuah gerakan, SONE membantu keluarga dan kerabat insiden Sewol yang tengah menanti dan mengharap atas ditemukannya sekitar 238 korban yang hilang.

Melalui blog resmi SONE, kegiatan sosial ini digelar mereka sebagai bagian dari keprihatian dan empati atas insiden tersebut. Hingga saat ini, keluarga dan kerabat korban Sewol memang masih menanti kabar di Stasium Jindo.

SONE mengirimkan produk kesehatan wanita, termasuk pembalut, gelas kertas, sikat gigi, tisu basag, handuk dan minuman. SONE berharap bantuan dari mereka bisa berguna oleh keluarga dan kerabat korban.

Kapal berpenumpang  476 penumpang dilaporkan mengalami kesalahan teknis sehingga tenggelam di perairan yang "bersih". Insiden ini juga mencoreng tranportasi laut Korea Selatan. Dilaporkan, jumlah korban tewas terus bertambah hingga 64 jenazah.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya