TVXQ Ungkap Repotnya Pembuatan Videoklip

TVXQ membeberkan kesibukannya saat melakukan pembuatan videoklip yang tengah mereka jalani. Seperti apa kegiatannya?

oleh Desika Pemita diperbarui 24 Mei 2014, 18:30 WIB
Diterbitkan 24 Mei 2014, 18:30 WIB
TVXQ Ungkap Repotnya Pembuatan Videoklip
TVXQ membeberkan kesibukannya saat melakukan pembuatan videoklip yang tengah mereka jalani. Seperti apa kegiatannya?

Liputan6.com, Jakarta Sebagai seleb, berjibaku dengan kegiatan yang padat sudah menjadi makanan sehari-hari. Mulai dari latihan vokal dan koreografi, hingga repotnya melakukan pengambilan gambar videoklip terbaru.

Seperti yang dilakukan TVXQ kali ini. Duo Changmin dan Yunho itu sibuk dengan proses penggarapan videoklip terbarunya bertajuk Sweat. Single dalam Nihongo atau bahasa Jepang ini dibuat hanya untuk penggemar di negeri sakura.

Single yang rencananya akan dirilis 11 Juni mendatang itu kembali menampilkan karya spesial dari TVXQ. Duo yang diasuh agensi ternama SM Entertainment itu  pun mengungkapkan kerepotannya dalam syuting video Sweat.

Changmin dan Yunho melakukan pengambilan gambar di Mihama Resort di Okinawa, Jepang. Serunya, mereka melakukan gerakan koreografi dalam videoklip tersebut.



Saat ini, TVXQ memang tengah sibuk dengan kegiatanya di Jepang. Mereka menggelar konser bertajuk TVXQ Live Tour 2014~TREE~ di beberapa wilayah di Jepang. total seluruhnya TVXQ tampil sebanyak 29 kali, termasuk di Osaka, Fukuoka, dan Hiroshima.(Des/Mer)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya