Taemin SHINee Merasa Sebagai Pria Paling Tampan

Taemin `SHINee` rupanya memiliki tingkat kepercayaan diri yang sangat tinggi hingga merasa dirinya sebagai pria paling tampan.

oleh Desika Pemita diperbarui 21 Agu 2014, 21:45 WIB
Diterbitkan 21 Agu 2014, 21:45 WIB
Taemin SHINee Merasa Sebagai Pria Paling Tampan
Taemin `SHINee` rupanya memiliki tingkat kepercayaan diri yang sangat tinggi hingga merasa dirinya sebagai pria paling tampan.

Liputan6.com, Seoul Taemin merupakan personel SHINee yang memang dikenal pesonanya. Akibatnya, penggemar, khususnya wanita, lumer dengan penampilan Taemin yang begitu menggoda.

Rupanya ketampanan Taemin yang dielu-elukan penggemar juga diakui oleh personel SHINee tersebut. Taemin memiliki tingkat kepercayaan yang sangat tinggi sehingga ia pun mengakui dirinya memang tampan.

(Bukti ketampanan Taemin sehingga membuatnya menjadi model di majalah fesyen ternama VOGUE girl)

Dalam acara Lee Sora’s Music Plaza yang mengudara di Cool FM, Taemin mengagatakan dirinya yang memiliki pesona. Semua itu dialami Taemin setelah mandi sehingga aura di dalam dirinya terpancar.

(Taemin pun eksis sebagai model dari produk kosmetika dan perawatan ETUDE)

"Setelah mandi, saya selalu mematut diri di depan cermin, tampaknya saya memang tampan," ujar Taemin.

"Tampaknya semua pria juga merasakan hal yang sama dengan saya. Setelah mandi, mereka akan merasa tampan. Jadi, perasaan yang saya alami bukan disebut narsis," tambah Taemin.

Sementara itu, Taemin merilis karya solo miliknya bertajuk ACE diluncurkan 18 Agustus mendatang. Di album ini, Taemin memberikan penggemar pengalaman dengan mengajak penggemar kembali pada kenangan indah.


Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya