Liputan6.com, Jakarta Julia Perez alias Jupe ngotot dengan pendiriannya untuk memiliki anak lewat jalur suntik sperma. Hal ini juga pernah dilakukan pedangdut Inul Daratista yang sudah cukup lama menikah namun tak dikaruniai keturunan.
Yang jadi masalah, Jupe belum menikah lagi dan memiliki suami. Selama ini, masyarakat Indonesia melabeli anak yang lahir di luar nikah dengan sebutan anak haram. Lantas, apakah Jupe siap anak disapa seperti itu?
"Masyarakat Indonesia sudah cerdas. Sekarang sudah nggak ada istilah anak haram lagi kan," ceplos Jupe di Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng, Banten, Kamis (10/9/2014).
Keberadaan Jupe di bandara untuk bertolak menuju Singapura. Di sana, ia menjalani tes untuk memastikan kondisi kesehatan. Bila hasilnya bagus, besok ia terbang lagi ke Penang, Malaysia untuk menjalani suntik sperma.
Jupe beralasan melakukan hal ini lantaran mengidap penyakit mematikan di bagian perut. Bahkan, penyakit itu bisa membuat ia tak memiliki keturunan di masa mendatang. Namun Jupe tak menyebut nama penyakit tersebut.
Sementara itu, banyak kalangan di Indonesia menetang langkah Jupe. Dikhawatirkan, tanpa suami dan ayah yang sah, si anak akan kesulitan mengurus perwalian untuk menikah dan juga pembuatan akta lahir.
Punya Anak Tanpa Suami, Jupe: Nggak Ada Anak Haram
Bagi Jupe, masyarakat Indonesia kini sudah cerdas dan sudah tak ada lagi istilah anak haram.
diperbarui 09 Okt 2014, 14:10 WIBDiterbitkan 09 Okt 2014, 14:10 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hujan Diprediksi Guyur Lampung Saat Pilkada 2024, BMKG Minta Warga Waspada
Guru Madrasah Diserempet Mobil dan Ditembak Airsoft Gun di Jepara, Apa Motif Pelaku?
Penyelamatan Dramatis Pria di Bogor Terjebak Banjir di Atap Rumah
Tips Memperlambat Putaran Meteran Air: Panduan Lengkap 2024
Liga Champions: Bek Terlupakan Jadi Kartu Terakhir Arsenal pada Misi Krusial di Markas Sporting CP
Pelestarian Kebudayaan Dinilai Lebih Mudah dengan Memanfaatkan Teknologi
7 Tips Lolos Psikotes untuk Fresh Graduate, Begini Strategi dan Simulasinya
PPEPP Adalah Singkatan dari: Komponen Utama, Manfaat, dan Tantangan Implementasi
13 Tahun Aturan Upah Minimum Berubah Terus, Apindo: Kami Kecewa!
FPCI Kembali Gelar CIFP 2024, 7.500 Orang Sudah Mendaftar
Bacaan Dzikir Nabi Yunus AS saat Berada di Perut Paus, Dikisahkan Ustadz Adi Hidayat
Meiska Masuk Nominasi IMA Awards 2024, Siap Hadirkan Kejutan di 2025