Private Party di Bali, Ibunda: Raffi Penginnya Banyak

Amy Qanita menjelaskan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina memilih nuansa putih dalam private party yang dihelat di Bali.

oleh Julian Edward diperbarui 25 Okt 2014, 12:00 WIB
Diterbitkan 25 Okt 2014, 12:00 WIB
Pernikahan Raffi Ahmad-Nagita Slavina Bakal Alami Cobaan Besar?
Setelah menikahi Nagita Slavina, Suhu Naga meyakini Raffi Ahmad bakal mendapat banyak cobaan dengan perempuan cantik.

Liputan6.com, Bali Senyum tak pernah lepas dari wajah Amy Qanita. Hari ini, Sabtu (25/10/2014), putra sulungnya Raffi Ahmad dan Nagita Slavina bakal menggelar private party di Alila Villas Soori, Tabanan, Bali.

Amy Qanita mengakui, Raffi Ahmad punya banyak permintaan seputar hal-hal apa saja yang ada di pesta tertutup itu. "Raffi kan penginnya banyak, ya jadi deh begini akhirnya," kata Amy saat ditemui di lokasi acara.

Dijelaskan sang ibu, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina memiliki nuansa putih sebagai private party nya. Banyak pasangan yang menjadikan putih sebagai tema acara. Putih bermakna suci dan bersih, Raffi ingin cinta nya juga seperti itu terhadap Nagita.

Rangkaian acara akan dimulai pada pukul 16.30 WITA. Bakal ada prosesi penyambutan pengantin yang disusul dengan coctail party di tepi Samudera Hindia.

Tak hanya itu, malam harinya acara bakal meriah dengan adanya kembang api dan beach party yang diisi nama-nama besar seperti Ari Lasso dan Ahmad Dhani.(Jul/Mer)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya