X-Men: Apocalypse Incar Idris Elba Sebagai Penjahat Utama

Idris Elba yang pernah tampil di film Thor, disebut bakal bergabung ke dalam X-Men: Apocalypse sebagai penjahat utama.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 24 Nov 2014, 13:30 WIB
Diterbitkan 24 Nov 2014, 13:30 WIB
X-Men: Apocalypse Incar Idris Elba Sebagai Penjahat Utama
X-Men: Apocalypse Incar Idris Elba Sebagai Penjahat Utama ... Selengkapnya

Liputan6.com, Los Angeles Film kedelapan franchise X-Men yang telah diberi judul X-Men: Apocalypse, rencananya bakal memiliki sebuah karakter jahat yang ada di ending pasca-credit X-Men: Days of Future Past. Idris Elba kabarnya menjadi salah satu aktor yang menjadi bahan pertimbangan studio.

Dilansir dari Ace Showbiz, Senin (24/11/2014), keterlibatan Elba masih belum dipastikan. Namun ia menambah daftar nama pemeran karakter Apocalypse bersama tiga aktor lain. Salah satu nama yang juga sempat dipertimbangkan adalah Tom Hardy, namun belum ada kelanjutannya.



Kabar mengenai terlibatnya Idris Elba di X-Men Apocalypse datang dari laman The Wrap melalui penulis Jeff Sneider yang tidak menyebut nama sang aktor secara gamblang, namun lebih kepada petunjuk terselubung.

"Kami mendengar dia banyak mengucapkan kata 'kiamat' (apocalypse) tahun lalu," ujarnya. Elba yang juga bermain dalam Pacific Rim dan Thor itu, sebelumnya mengatakan, "Hari ini, kita sedang membatalkan kiamat!"



Dalam X-Men: Apocalypse, En Sabah Nur selaku nenek moyang para mutan, berencana untuk membuat dunia hancur agar bisa mengukur kekuatannya. Belum diketahui apakah syuting film akan bertempat di luar Amerika Serikat atau tidak.

X-Men: Apocalypse rencananya bakal dirilis di bioskop di seluruh Amerika Serikat pada 27 Mei 2016. Idris Elba sendiri pernah mengungkapkan ketertarikannya untuk bermain sebagai karakter di film adaptasi komik lainnya, yaitu Green Lantern. (Rul/Feb)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya