Ryan Gosling Mainkan Musuh Spider-Man dan Ghostbusters?

Ada yang menyebut bahwa Ryan Gosling akan tampil di Ghostbusters dan spinoff The Amazing Spider-Man bertajuk Sinister Six.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 16 Des 2014, 10:00 WIB
Diterbitkan 16 Des 2014, 10:00 WIB
Film yang Disutradarai Ryan Gosling Dicemooh di Cannes
Ryan Gosling, aktor dan sutradara.

Liputan6.com, Los Angeles Aktor berwajah tampan Ryan Gosling belakangan santer jadi bahan perbincangan setelah dibajaknya Sony. Pasalnya ada yang menyebut bahwa dirinya akan tampil di Ghostbusters dan spinoff The Amazing Spider-Man bertajuk Sinister Six.

Dilansir dari Comicbook.com, Sabtu (13/12/2014), dalam proyek Ghostbusters garapan Paul Feig, Gosling akan dilibatkan dalam versi reboot yang menampilkan karakter utama wanita sebagai tim pemburu hantu, seperti dilaporkan The Daily Beast.



Disebutkan hal itu tersiar melalui sebuah email di bulan Oktober 2014 antara pimpinan Sony Pictures, Amy Pascal dan Ilene Feldman, seorang manajer artis yang mewakili Ryan Gosling. Terungkap sebuah detail yang menyebutkan pihak studio mengagumimu aktor asal Kanada itu dan memiliki rencana besar untuknya.

"Ada satu bagian pria dari Paul yang sedang direncanakan. Bagaimana gilanya hal itu... Ia juga menginginkan Jennifer Lawrence dan Emma Stone," jelas Pascal melalui email darinya itu.



Di sebuah email selanjutnya, Pascal mengungkapkan kalau ia sangat menginginkan Ryan Gosling untuk tampil di Sinister Six dan film biografi Steve Jobs. "Saya ingin berbicara kepadanya mengenai `Sinister` dan `Jobs`. Kamu memberitahu saya apakah dia demikian tertariknya," ketik Pascal.

Sutradara yang terlibat dalam dua film Ghostbusters, Ivan Reitman, awalnya bakal menggarap film baru tersebut. Sayangnya, ia mengundurkan diri pada Maret 2014 lalu. Paul Feig kemudian hadir di jajaran pembuat film pada Agustus 2014 dan diminta untuk menggarap reboot Ghostbusters versi perempuan. Sony Pictures mengumumkan bahwa proyek spinoff The Amazing Spider-Man bertajuk The Sinister Six meluncur pada 11 November 2016. (Rul/Feb)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya