Liputan6.com, Jakarta Wanita yang sempat dikabarkan dekat dengan komedian Bopak, Nurasiah merasa beruntung, dapat dipercaya oleh pencipta lagu dangdut terbaik H. Ukat S. untuk mengeluarkan sebuah album. Tidak tanggung-tanggung, dalam debutnya kali ini Nurasiah langsung meluncurkan satu album sekaligus yang bertajuk Bang Mamat. Dalam album tersebut, selain lagu berjudul Bang Mamat karya H. Ukat, terdapat juga lagu lainnya yang berjudul Caleg Gagal dan Kebelet Kawin.
"Saya bersukur sekali, Pak Haji Ukat akhirnya memberikan saya lagu terbaik miliknya. Tanpa menyia-nyiakan waktu lagi, saya pun benar-benar total membawakan setiap lagu yang diberikan ke saya. Dan akhirnya jadilah satu album ini, yang sudah siap diedarkan ke masyarakat luas," ucap Nuarasiah kepada wartawan, baru-baru ini.
Lebih lanjut, Nurasiah mengatakan lagu-lagu yang ada dalam albumnya memiliki tempo yang berbeda-beda dalam penggarapan musik dan juga tantangan saat membawakannya. Sempat sedikit agak kesulitan, namun akhirnya ia mampu mengatasinya, berkat bimbingan H. Ukat yang memahami karakter suara dan kemampuannya membawakan lagu.
"Beliau (H. Ukat) sudah banyak menelurkan lagu-lagu terbaiknya untuk penyanyi seperti Iis Dahlia, Rita Sugiarto, Dewi Perssik, Tuti Wibowo dan lainnya. Karena itu saya bangga, bisa membawakan karya-karya terbaiknya. Saya berusaha menjawab tantangannya. Dan saya berharap, bisa meraih sukses lewat karyanya kali ini," ujar Nurasiah.
H. Ukat sendiri yakin, bahwa lagu-lagu yang ada di dalam album Nuarasiah akan bisa diterima masyarakat luas.
"Musik dan liriknya ringan. Jadi saya yakin masyarakat akan bisa menikmati lagu yang dinyanyikan Nurasiah," pungkas Ukat.
Diisukan Pacari Bopak, Nurasiah Malah Gandeng H. Ukat
Nurasiah merasa beruntung, dapat dipercaya oleh pencipta lagu dangdut terbaik H. Ukat S.
Diperbarui 04 Feb 2015, 08:45 WIBDiterbitkan 04 Feb 2015, 08:45 WIB
Nurasiah merasa beruntung, dapat dipercaya oleh pencipta lagu dangdut terbaik H. Ukat S.... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kemendag Temukan Minyak Non-DMO untuk MinyaKita
Jelang Idul Fitri, Harga Sembako di Bekasi Alami Kenaikan
Buntut Gagal Merger, CEO Nissan Makoto Uchida Lepas Jabatan
7 Potret Rumah Ustaz Derry Sulaiman, Ada Koleksi Kaligrafi dan Studio Podcast
Cara Mengonsumsi Minyak Zaitun: Panduan Lengkap untuk Kesehatan Optimal
Hartadinata Bersiap Dukung Ekosistem Bullion Bank di Indonesia
Saksikan Sinetron Luka Cinta Episode Rabu 12 Maret Pukul 21.30 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Pengamat: Pemerintah Kejar Pertumbuhan Ekonomi, tapi Upah Pekerja Terabaikan
Link Live Streaming BRI Liga 1 Malut United vs Persita Tangerang, Sedang Tayang di Vidio
Seniman Asal Chile Tuai Kontroversi Gara-gara Gunakan Babi untuk Instalasi Seni
Modus Penipuan Bank: Waspadai Pencurian Data Pribadi
Komisi I: Posisi Letkol Teddy Sebagai Seskab Langgar UU TNI, Harus Mundur dari Militer