Bintang 'Fifty Shades of Grey' jadi Pria Terseksi Sedunia

Jamie Dornan bintang Fifty Shades of Grey dinobatkan jadi pria terseksi sedunia versi majalah Glamour Inggris.

oleh Rizkiono Unggul Wibisono diperbarui 06 Feb 2015, 20:00 WIB
Diterbitkan 06 Feb 2015, 20:00 WIB
Jamie Dornan Bantah Pamer Alat Vital di Fifty Shades of Grey
Jamie Dornan memastikan kalau dirinya tak akan memperlihatkan bagian vital di Fifty Shades of Grey.

Liputan6.com, London Aktor ganteng pemeran Christian Grey dalam film Fifty Shades of Grey Jamie Dornan baru-baru ini mendapatkan gelar World's Sexiest Man alias pria terseksi di dunia versi majalah Glamour Inggris. Seperti dilansir BBC, Kamis (5/2/2015), ia mengalahkan nama-nama seperti Harry Styles, Jared Letto, dan Pharrell Williams.

World's Sexiest Man yang pemenangnya ditentukan lewat polling ini menempatkan Benedict Cumberbatch di posisi nomor dua, dan Tom Hiddleston di urutan ketiga.

Sejak bermain dalam film kontroversial Fifty Shades of Grey, nama Jamie Dornan memang jadi sering dibicarakan belakangan ini. Pria yang berasal dari Irlandia Utara itu pun berhasil menjadi idola baru bagi kaum hawa.



Namun sebenarnya, Faifty Shades of Grey bukan kali pertama Jamie Dornan menjajal kemampuan beraktingnya. Pria berumur 32 tahun tersebut pernah bermain dalam film Marie Antoinette 2006 lalu. Jamie yang juga seorang model ini juga pernah bermain dalam serial Once Upon a Time, memerankan seorang sherrif.

Dan tak berhenti sampai disitu, saat ini ia tengah dalam penggarapan film terbarunya The 9th Life of Louis Drax, dimana ia berperan sebagai Dr. Allan Pascal.

Kembali ke World's Sexiest Man, bagaimana menurut Anda Jamie Dornan si pemeran pria tampan dan kaya dalam Fifty Shades of Grey ini? Seksi?

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya