Liputan6.com, Jakarta Tahlilan hari ketujuh almarhum Olga Syahputra masih menyisakan cerita. Banyaknya orang yang mendatangi kediaman Olga di kawasan Duren Sawit membuat berjubelnya acara hingga sempat terjadi kericuhan. Namun ada cerita lain dimana ada seorang ABG yang kesurupan saat menghadiri pengajian.
Seorang gadis remaja yang diketahui bernama Anggie itu tiba-tiba saja pingsan dan harus diungsikan oleh petugas. Tak berhenti sampai disitu, Anggie tiba-tiba saja bangun dan langsung berteriak dan berontak.
"Tadi kan pas kelar pengajian bubar, terus dia tiba-tiba berontak nggak tahunya kemasukan," kata seorang warga, usai pengajian di kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur, Jumat (3/4/2015) malam.
Anggie sempat diperiksa oleh orang pintar setempat dan kabarnya yang bersangkutan kemasukan jin nenek-nenek.
"Ketika kejang-kejang dan berontak, kelihatan nggak benar, dan ternyata kemasukan nenek-nenek bentuknya gede," kata warga tersebut.
"Dia berontak, katanya, mau dibawa. Bodo amat gue mau bawa anak ini, saya bilang jangan asal-asalan. Jangan asal bawa," lanjutnya.
Butuh waktu 20 menit dan enam orang untuk melepas Anggie dari kesurupan.
"Mungkin dia bengong, mungkin nenek ini suka. Kalau sudah sampai leher dia sudah kebawa. Dibantu papa, kakak saya alhamdulilah dikasih kelebihan. Sempet dialog sama nenek itu, dan nenek itu pengganggu sini," tandasnya.
ABG Kesurupan Saat Tahlilan di Rumah Olga Syahputra
Seorang gadis remaja yang diketahui bernama Anggie itu tiba-tiba saja pingsan dan harus diungsikan oleh petugas.
diperbarui 04 Apr 2015, 22:30 WIBDiterbitkan 04 Apr 2015, 22:30 WIB
Warga dan penggemar terlihat memadati acara tahlilan tujuh hari kematian Olga Syahputra di kawasan Duren Sawit, Jakarta, Jumat (3/4/2015). Komedian 32 tahun itu meninggal akibat sakit meningitis yang dideritanya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kemenag Gorontalo Lambat Cairkan Tukin P3K, Mahasiswa Ikut Protes
Cara agar Terkoneksi dengan Allah saat Sholat, Ini Kuncinya Kata UAH
Deretan WAGs Pemain Diaspora Timnas Indonesia, Mulai Atlet hingga Model Internasional
Gibran Minta Hapus Penerimaan Siswa Sistem Zonasi, Solusi Atau Masalah Baru?
Intip Sejarah di Balik Megahnya Gedung Sate Bandung
OVO Perangi Judi Online, Sinergi dengan Pemerintah dan Swasta
Dugaan Korupsi Nyaris Rp1 Miliar, Dua Mantan Pegawai RSUD Embung Fatimah Batam jadi Tersangka
Pesan Mendag Budi ke Pelaku Usaha: Inovasi Jadi Kunci Peningkatan Daya Saing Ekspor
Jelang Nataru 2025, ASDP Ketapang Siapkan 57 Armada Kapal
Badai Cedera Hantam Arsenal, Hadapi Laga Krusial Tanpa Kehadiran Bukayo Saka
Gelar Acara Pendidikan, Upaya Koperasi Karya Praja Sejahtera Cilegon Tingkatkan Kompetensi Anggota
Bangga, Pembalap Sepeda Indonesia Satu Race dengan Pembalap Legenda Dunia Mark Cavendish