Liputan6.com, Jakarta Big Bang merilis videoklio terbarunya Sober, 1 Juli 2015. Hanya dalam satu hari, videoklip Sober ditonton 4.021.923 orang di situs berbagi video YouTube.
Video Sober menunjukkan saat personel Big Bang yaitu G-Dragon, Seungri, T.O.P, Daesung dan Taeyang terlihat mengalami delusi hingga halusinasi. Mereka mengalami gangguan pikiran hingga membuat mereka mengkhayal dengan kegiatan yang dilakukannya.
Sober memang bercerita mengenai kehilangan akal saat orang yang dicintai tak lagi berada di sampingnya. Merasa sadar justru hal yang paling berat karena waktu seolah berjalan lambat. Lebih baik pikiran menjadi gila dengan halusinasi di dalamnya hingga tak perlu mengalami semua ini.
Advertisement
Dalam videoklip, Daesung digambarkan menjadi gila karena pekerjaan yang dilakukannya. Sama seperti videoklip Big Bang lainnya dalam proyek MADE, tiap personel memiliki adegan yang mengisahkan tentang sebuah cerita.
Di awal adegannya, Daesung terlihat sibuk dengan pekerjaannya di sebuah ruangan yang seperti kantor. Tiba-tiba, Daesung mengamuk dan melempar semua kertas yang ada di dekatnya.
Daesung pun terlihat berada di sebuah ruangan hampa, hanya ada kursi dan kaca di sekitarnya (tampaknya seperti ruang perawatan). Daesung pun tampak asyik menggebuk `udara` seolah tengah bermain drum.
Â
Akhirnya, Daesung pun berhalusinasi bermain drum di sebuah tempat yang indah. Daesung menunjukkan kebolehannya menggebuk dram di video Sober hingga membuatnya terlihat keren.
Sober merupakan karya terbaru Big Bang untuk proyek [D] yang rilis bulan ini. Selain Sober, Big Bang juga menelurkan lagu If You, menjanjikan dua lagu setiap bulannya.(Des/fei)
Â