Gara-gara Kasus Penjualan Bayi, Sarwendah Jadi Curigaan

Menurut Sarwendah, ia masih bisa terima jika anaknya dihina. Namun ia tak bisa menerima anaknya masuk dalam daftar penjualan bayi.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 19 Sep 2015, 03:00 WIB
Diterbitkan 19 Sep 2015, 03:00 WIB
Kisah di Balik Nama Anak Ruben yang Pertama
Pasangan selebriti Ruben Onsu dan Sarwendah Tan usai menggelar konferensi pers terkait kelahiran putri pertama mereka di RS Bunda, Jakarta, Minggu (7/6/2015). (Liputan6.com/Faisal R Syam)

Liputan6.com, Jakarta Siapa orangtua yang tak kaget apabila foto anaknya masuk dalam daftar penjualan bayi. Hal itu sangat dirasakan oleh Sarwendah yang foto buah hatinya, Thalia Putri Onsu dicatut oleh orang tak bertanggung jawab dan dimasukan dalam akun Istagram penjual bayi.

Lantaran hal itulah, rasa was-was selalu menyelimuti istri Ruben Onsu ini. Ia sangat takut terjadi sesuatu terhadap anaknya. Bahkan kini ia selalu menaru curiga, apabila ada orang asing yang dekat dengan ia dan anaknya.

"Curiga sih kemarin-kemarin, takut saja," ujar Sarwenda ditemui di Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (18/9/2015).

Saat ini, jika mengajak Thalia keluar rumah, mantan personel Cherrybelle itu selalu memboyong anggota keluarganya. Meski begitu, Thalia selalu berada di pelukannya kemanapun ia pergi.

Sarwendah dan Ruben Onsu

"Kebetulan kalau keluar ramai-rami sih, dan aku yang pegang. Waspada mah kapan saja," sambung Sarwendah.

Menurut Sarwendah, ia tak akan mempermasalahkan apabila anaknya dihina. Namun ia tak bisa menerima foto anaknya yang masuk dalam daftar penjualan bayi. "Penjualan bayi kan bukan sesuatu yang wajar. Kalau dihina kan masih bisa lah. Kalau penjualan bayi masuk kriminal," kata Sarwendah. (Pur/fei)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya