Liputan6.com, Jakarta Luhan hengkang dari EXO 2014 silam, mulai menjajal peruntungan di dunia hiburan Tiongkok. Luhan yang memang berasal dari negeri tirai bambu itu terjun ke dunia akting. Bahkan, dalam sebuah film berjudul The Great Wall, Luhan mendapatkan kesempatan beradu akting dengan aktor populer Hollywood, Matt Damon.
Lebih mengejutkan lagi, Matt Damon sempat mengungkapkan takjub dengan popularitas Luhan. Saat melakukan pengambilan gambar, Matt Damon menemukan penggemar Luhan yang antusias menyambut idolanya.
Baca juga: Matt Damon Takjub dengan Popularitas Luhan EXO
Advertisement
Tak hanya The Great Wall, Luhan juga banyak beraksi di film Mandarin. Salah satunya, The Witness. Belum diputar resmi, The Witness dikabarkan laris manis hingga akan ditayangkan di beberapa bioskop di Amerika Serikat, diwartakan MNet, Selasa (20/10/2015).
The Witness baru akan tayang di Tiongkok dan Korea, 30 Oktober mendatang. Meski belum resmi diputar, distributor film di Amerika Serikat dikabarkan akan diputar di bisoskop ternama di negeri Paman Sam hingga Kanada.
Film The Witness, Luhan berperan sebagai seorang gelandangan yang menjadi saksi mata atas pembunuhan. Luhan harus melindungi wanita buta yang juga menjadi saksi mata atas pendengarannya yang tajam.
Untuk menunjang film itu, Luhan juga merilis lagu Medal yang dijadikan soundtrack. Film ini rupanya karya Luhan yang tak disangka-sangka saat dirinya tengah berseteru dengan mantan agensinya, SM Entertainment.
Luhan hengkang dari EXO karena tak pernah menerima penghasilan selama lebih dari dua tahun saat masih diasuh SM Entertainment. Padahal, Luhan memiliki jadwal yang sangat sibuk untuk tampil dalam bersama EXO, di berbagai acara, drama, dan iklan.
(Des/Adt)