Panggilan Sayang Dul Ahmad Dhani untuk Ariel Tatum

Ariel Tatum terlihat sangat dekat dengan putra Ahmad Dhani, Abdul Qadir Jaelani.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 09 Nov 2016, 08:00 WIB
Diterbitkan 09 Nov 2016, 08:00 WIB
Ariel Tatum
Ariel Tatum terlihat sangat dekat dengan putra Ahmad Dhani, Abdul Qadir Jaelani.

Liputan6.com, Jakarta Ariel Tatum terlihat sangat dekat dengan Abdul Qadir Jaelani, di perayaan ulang tahunnya yang ke-20, yang berlangsung di Aula Gereja Paroki, Rawamangun, Jakarta Timur, Selasa (8/11/2016).

Keduanya mengaku hanya sebatas teman dan tak punya hubungan spesial. Meski begitu, ternyata Dul memiliki panggilan sayang buat Ariel Tatum.

Dul Jaelani (via Instagram @maiaestiantyreal)

"Dia punya panggilan yang beda ke aku. Dia manggil aku bukan Ariel loh," ujar Ariel Tatum.

Namun, Dul enggan menyebutkan apa panggilan sayangnya kepada Ariel Tatum. "Rahasia lah," sambung Dul sembari mesam-mesem.

Saat ditanya lebih lanjut mengenai pangilan sayangnya ke Ariel Tatum, personel grup band The Lucky Laki ini hanya melemparkan senyum. Ia kembali menegaskan, panggilan tersebut biar hanya ia dan Ariel Tatum saja yang tahu dan tak perlu diumbar-umbar.

Ariel Tatum (Herman Zakharia/Liputan6.com)

"Enggak perlu dikasih tahu lah, entar semuanya jadi tahu," Dul mengakhiri.

Seperti diketahui, Ariel Tatum santer digosipkan memiliki hubungan spesial dengan Al Ghazali, yang masih putra Ahmad Dhani. Namun belakangan, perempuan yang pernah memadu kasih dengan Stefan William itu lebih sering terlihat jalan bareng dengan Dul.

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya