Liputan6.com, Jakarta Untuk memperdalam perannya dalam film Night Bus, Hana Prinantina berkonsultasi dengan psikolog. Pasalnya peran yang dimainkan oleh mantan Gadis Sampul ini merupakan tokoh yang memang ada di dunia nyata.
"Aku banyak riset soal tokoh Anisa ini, bahkan sampai tanya ke psikolog segala tentang body language-nya," ungkapnya saat bertandang ke kantor Liputan6.com pada Rabu (29/3/2017).
Advertisement
Baca Juga
Selain melakukan konsultasi ke psikolog, Hana Prinantina juga melakukan diskusi dengan sutradara dan juga penulis skenario film Night Bus.
Ia menambahkan, bahwa saat membaca skenario pertama kali, Hana Prinantina merasa berempati terhadap tokoh Anisa ini. Artis asal Bandung ini bahkan sangat tersentuh saat pertama kali membaca skenarionya.
"Aku tuh pas baca draft skenario pertama kali sampai nangis. Soalnya tokoh Anisa ini berat banget hidupnya," ungkap artis berusia 25 tahun itu.
Film Night Bus sendiri bercerita tentang sekelompok orang yang menumpang sebuah bus untuk menuju Sampar, sebuah kota yang terkenal kaya akan sumber daya alamnya. Namun kota tersebut dijaga ketat oleh sekelompok tentara yang siap siaga melawan para militan pemberontak yang menuntut kemerdekaan atas tanah kelahiran mereka. Para penumpang bus ini, akhirnya terjebak di tengah huru hara kota Sampar.
Film Night Bus akan mulai tayang di bioskop Tanah Air pada 6 April mendatang.