Farah Quinn Sediakan Pisau untuk Anak

Kesibukan Farah Quinn tak membuatnya lupa tugasnya sebagai seorang ibu.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 09 Mei 2017, 19:36 WIB
Diterbitkan 09 Mei 2017, 19:36 WIB
Farah Quinn
Kesibukan Farah Quinn tak membuatnya lupa tugasnya sebagai seorang ibu.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Kesibukan Farah Quinn tak membuatnya lupa tugasnya sebagai seorang ibu. Di waktu senggangnya, ia pun kerap memasak untuk keluarga.

Serunya, Armand Fauzan Quinn, buah cintanya dengan Carson Quinn, selalu membantunya di dapur. Untuk itu, Farah Quinn pun menyediakan pisau khusus untuk anaknya membantu memasak.

"Dia (Armand) selalu bantu. Malahan dia punya pisau khusus buat bantu masak," ujar Farah Quinn, di Pullman Hotel, Thamrin, Jakarta Pusat, Senin (8/5/2017).

Tentu saja Farah Quinn senang kalau dibantu sang anak. Ia pun bangga anak laki-lakinya tanpa paksaan mau masak bersama dirinya di dapur.

"Anak setiap melihat saya masak di rumah, dia selalu bantu. Senang ya kalau masak ditemani anak," lanjut Farah Quinn.

Sayangnya, Farah Quinn tak melihat anaknya memiliki potensi menjadi juru masak. "Kayaknya dia enggak bakal jadi chef. Tapi dia tahu makanan yang enak dan enggak enak."

 

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya