Sibuk Manggung, Opick Masih Sempat Menggarap Album Baru

Opick terbilang telat mengeluarkan album religi berjudul Allah Bersamamu.

oleh Aditia Saputra diperbarui 07 Jun 2017, 18:48 WIB
Diterbitkan 07 Jun 2017, 18:48 WIB
Opick
Opick luncurkan album religi Allah Bersamamu di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (6/6/2017)

Liputan6.com, Jakarta Penyanyi Opick kembali meluncurkan album religi terbaru. Seperti biasa, bulan Ramadan tahun ini dijadikan awal perkenalan album religi ke-12 miliknya ini. Albumnya sendiri diberi judul 'Allah Bersamamu'.

"Meski agak telat karena Ramadan sudah memasuki malam ke-12. Alhamdulillah hari ini Opick merilis album religi yang ke-12, sebenarnya ada 14, namun 2 kompilasi. Banyak faktor kenapa baru selesai, nyanyinya telat, banyak job, nyanyi dimana-mana, tapi selesai juga," ujar Opick saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (7/6/2017).

Album 'Allah Bersamamu' dikerjakan Opick kurang lebih 6 bulan lamanya. Single 'Allah Bersamamu' sendiri bercerita tentang kesabaran seseorang terhadap masalah yang tengah dihadapinya.

"Saya pikir, semua orang punya derita dan pernah mengalami kesusahan. Semua orang yang ada di sini pernah mengalami hal yang terberat. Saya mau berbicara kalau kesusahan itu adalah karunia dari Allah. Karena ada janji Allah, jiika ada orang yang sabar, maka Allah akan bersamanya," ujarnya.

Beberapa lagu Opick di album terbarunya ini pun sudah ada yang menarik perhatian beberapa produser untuk dijadikan soundtrack film.

"Ada beberapa film yang minat untuk dijadikan soundtrack. Kadang orang maksain karena nggak pas temanya, kok ceritanya begini. Saya sih harus melihat dulu syairnya, kalau senyawa ya bisa kerjasama," ujar Opick.

Di album ini pula, Opick juga mengajak dua anaknya, Ghania dan Aina untuk terlibat. Hal ini memang sengaja dilakukan Opick untuk memperkenalkan jika ayahnya adalah seorang seniman. Opick mengajak anak-anaknya menyanyi di lagu berjudul "Bumi Bertabur RahmatNya".

"Pokoknya ikut nyanyi bareng saja, nyanyi bareng ayah. Anak-anak kan sudah mulai gede, jadi pengin ikut terlibat, sekalian kasih tahu ke anak kalau bapakmu itu punya darah seniman," ujar Opick.

Opick luncurkan album religi Allah Bersamamu di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (6/6/2017)

Untuk promo albumnya sendiri, pria kelahiran Jember, Jawa Timur ini akan melakukan tur di beberapa kota. "Insya Allah (album baru Opick) bisa ditemukan di pasaran. Kemudian nanti juga ada tur," pungkasnya.

 

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya