Liputan6.com, Jakarta - Anggun Cipta atau yang kita kenal dengan Anggun C Sasmi, saat ini tengah bertaji di tangga musik internasional. Berkat lagu terbarunya, "What We Remember", Anggun tengah bertengger di Billboard Top 50 Dance/Club Songs Chart.
Pada pekan lalu, Anggun C Sasmi duduk di posisi ke-50 tangga lagu bergengsi itu. Namun kini, ia semakin tajam dengan langsung melompat ke posisi ke-38. Kabar tersebut pun diumumkan sendiri oleh Anggun melalui Instagram @anggun_cipta.
Advertisement
Baca Juga
"Thank you for this jump from #50 to #38 on this week’s @billboard Dance Charts #WhatWeRemember #Billboard," tulis Anggun sebagai keterangan sebuah tangkapan gambar di situ Billboard, Selasa (9/1/2018).
Melihat situs Billboard.com secara langsung, memang Anggun C Sasmi berhasil melompati lagu baru Clean Bandit, "I Miss You", dan berada tepat di bawah lagu Taylor Swift, "...Ready For It?"
Â
20 Tahun Lalu
Masih teringat 20 tahun lalu Anggun merilis single "Snow On The Sahara" hingga menjadi legenda Asia sebagai artis kelahiran Indonesia yang pertama (dan satu-satunya hingga kini) dalam sejarah menduduki Billboard charts sebanyak tiga kali: Adult Pop 40 (posisi 22), Dance Songs (posisi 16) dan album Heatseekers (posisi 23).
Dua puluh tahun kemudian, tepatnya tahun ini, Anggun kembali berada di chart tersebut berkat "What We Remember". Lagu tersebut menjadi bagian pertama dari album internasional "8" yang dirilis oleh Universal Music Asia.
Advertisement
Komentar Anggun
Membahas lagunya yang masuk ke dalam chart Billboard, Anggun pun mengaku terhormat. Ia juga mengaku bahwa ini semua tak lepas dari peran publik terhadap lagu barunya itu.
"Saya benar-benar merasa sangat terhormat untuk sekali lagi dapat masuk ke charts Billboard. Dua puluh tahun lalu, itu merupakan kali pertama lagu saya 'Snow On the Sahara' masuk ke Amerika," ujar Anggun melalui rilis yang diterima Liputan6.com, Rabu (3/1/2018).
"Dua puluh tahun kemudian, saya sangat beruntung dengan dukungan publik terhadap musik saya. Lagu 'What We Remember' sangat spesial bagi saya. Lagu tersebut memiliki makna yang dalam," lanjutnya.