Kepedulian Sandy Tumiwa kepada Seorang Wartawan yang Sedang Sakit

Sandy Tumiwa berharap Herman bisa sehat seperti dulu dan bisa beraktivitas.

oleh Liputan6.com diperbarui 18 Sep 2018, 15:30 WIB
Diterbitkan 18 Sep 2018, 15:30 WIB
[Bintang] Sandy Tumiwa
Sandy Tumiwa. foto: istimewa

Liputan6.com, Jakarta Hubungan artis dan wartawan memang tidak bisa dipisahkan. Keduanya memang sama-sama saling berhubungan satu sama lain. Ini ditunjukkan ketika Sandy Tumiwa bersama rekan-rekan artis menjenguk seorang wartawan bernama Herman Siagian yang sedang dalam kondisi sakit. 

Dalam kesempatan itu, Sandy Tumiwa juga datang bersama Ustaz Lancip menjenguk Herman yang sudah sepuluh tahun menderita penyakit diabetes. Penyakit itu belakangan membuat beberapa organ tubuh Herman, seperti jantung dan ginjal, tidak lagi berfungsi normal. Salah satu matanya bahkan terancam buta akibat infeksi. 

Kepada Herman, Sandy Tumiwa menyampaikan dukungan agar bisa segera sembuh dan kembali beraktifitas seperti dulu. 

"Tadi teman-teman artis yang lain titip salam. Mereka ikut mendoakan Mas Herman untuk cepat sembuh," kata Sandy Tumiwa dalam keterangannya kepada wartawan baru-baru ini.

Setia

Sandy Tumiwa
Sandy Tumiwa bersama rekan artis menjenguk Herman Siagian yang sedang sakit.

Pada kesempatan itu, Sandy Tumiwa menyampaikan rasa kagumnya pada istri Herman. Pasalnya, dia tetap setia mendampingi sang suami meski dalam kondisi sulit. 

"Ini yang namanya istri salehah. Saat laki-laki dalam kesulitan, istri selalu ada di sampingnya," ungkap mantan suami Tessa Kaunang itu. 

 

 

Terima kasih

Sandy Tumiwa
Sandy Tumiwa dan usaha Ayam Geprek miliknya. foto: istimewa

Mendapat kunjungan dari rekan artis, Herman merasa sangat bersyukur. 

"Saya ucapin terima kasih buat teman-teman yang begitu besar perhatiannya ke saya. Insya Allah kebaikan teman-teman semua Allah yang balas," ucapnya. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya