Tak Hanya Bersuara Emas, Ini Fakta Menarik 4 Personel Mamamoo

Mamamoo akan menggelar fan meeting perdana mereka di Jakarta pada 23 Februari mendatang

oleh Ratnaning Asih diperbarui 21 Feb 2019, 19:20 WIB
Diterbitkan 21 Feb 2019, 19:20 WIB
[Bintang] Egotistic, Lagu Baru Mamamoo yang Bernuansa Latin
Mamamoo akan menggelar fan meeting perdana mereka di Jakarta pada 23 Februari mendatang. (Foto: soompi.com)

Liputan6.com, Jakarta Tinggal menghitung hari, salah satu grup K-Pop populer Mamamoo akan menggelar fan meeting perdana mereka di Indonesia. Acara yang dipromotori oleh Boart Indonesia ini, akan digelar pada Sabtu (23/2/2019) mendatang di di Tennis Indoor Senayan, Jakarta Pusat.

Di negaranya, Mamamoo yang beranggotakan Wheein, Solar, Hwasa, dan Moonbyul meraih popularitas lewat sejumlah deretan lagu hits seperti "Piano Man", "Decalcomanie", "Starry Night", hingga "Egotistic".

Tak hanya itu, kuartet ini juga dikenal dengan kemampuan vokal yang prima dan performa live yang atraktif.

Namun tak hanya suara emas, ada sejumlah fakta menarik soal keempat anggota Mamamoo, seperti diberitakan SBS.com.au. Nah, sebelum Hwasa dkk datang ke Tanah Air, ada baiknya Anda mengenal grup yang debut pada 2014 ini lebih dalam.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Solar dan Wheein

[Bintang] Solar MAMAMOO
Solar MAMAMOO (Foto: Twitter/RBW_MAMAMOO)

1. Solar

Aslinya, Solar bercita-cita menjadi seorang pramugari. Namun jalan hidupnya berubah sejak perempuan kelahiran 21 Februari 1991 ini ditemukan oleh agensinya.

Perempuan yang memiliki nama asli Kim Yong Sun ini, memilih nama asli Solar dari tangga nada Sol dan La. Alasannya, ia adalah grup yang kebagian tugas untuk mengeksekusi nada-nada tinggi.

 

Wheein MAMAMOO
Wheein MAMAMOO/Soompi

2. Wheein

Wheein ternyata adalah teman satu sekolah Hwasa di SMP. Ia dikenal hobi menonton acara mukbang atau video yang memperlihatkan seseorang menikmati makanan.

Di antara anggota Mamamoo, Wheein juga mengaku bahwa ia adalah Snack Queen alias Ratu Makanan Kecil.

 


Moonbyul dan Hwasa

[Bintang] Tak Hanya Cantik, 8 Idol K-Pop Jago Ngerap
Moonbyul Mamamoo. (Foto: soompi.com)

3. Moonbyul

Rapper Mamamoo ini, aslinya mengikuti audisi untuk menjadi seorang penyanyi. Namun kemampuannya ngerap membuat teman dekat Jin BTS dan Hani EXID ini ditunjuk sebagai seorang rapper.

 

Hwasa Mamamoo (Soompi)
Hwasa Mamamoo (Soompi)

4. Hwasa

Karena penampilan Hwasa yang dewasa, banyak yang kaget begitu tahu wanita 23 tahun ini adalah anggota termuda Mamamoo.

Wanita yang hobi memasak dan mendengarkan musik jazz old school ini, ternyata alergi dengan binatang peliharaan. Nah, saat anggota Mamamoo lain membicarakan peliharaannya masing-masing, Hwasa memilih untuk menceritakan soal boneka singa miliknya.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya