Armada Bakal Suguhkan 3 Single Baru di Live Streaming KLY Lounge

Ketiga single terbaru Armada dibuat dalam satu rangkaian bertema TRINGLE (Triple Single).

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 03 Des 2019, 20:30 WIB
Diterbitkan 03 Des 2019, 20:30 WIB
Armada di KLY Lounge
#KLY Lounge with Armada pada Rabu, 4 Desember 2019. (KLY)

Liputan6.com, Jakarta - Armada kini telah menjadi salah satu band papan atas Indonesia yang karya-karyanya selalu dinanti. Grup asal Palembang ini sudah menelurkan sejumlah single hit yang catchy yang di antaranya adalah "Mau Dibawa Kemana", "Pergi Pagi Pulang Pagi", dan "Asal Kau Bahagia".

Maka, tak heran bila Pasukan Armada (nama fans club-nya) selalu menantikan karya-karya terbaru band yang sudah menelurkan lima buah album ini. Armada terakhir kali merilis album Maju Terus Pantang Mundur pada 2017. Tahun ini, Armada sempat merilis lagu religi bertajuk "I Will" dan "Jangan Bersedih".

Menjelang akhir tahun, kerinduan Pasukan Armada dengan karya baru dari idola mereka pun terobati. Tiga buah single sudah diluncurkan sekaligus oleh band beranggotakan Rizal, Mai, Andit, dan Endra ini.

Menariknya, ketiga single terbaru Armada ini dibuat dalam satu rangkaian bertema TRINGLE (Triple Single) yang sudah diluncurkan bersamaan sejak 20 November 2019.

Judul dan Tema Single

[Bintang] Armada (Grup Band Paling Ngetop)
SCTV Music Awards 2018 (Adrian Putra/bintang.com)

Judul-judul single terbaru Armada ini adalah "Buah Hati", "Airmataku Bukan Untukmu", dan "Penjahat Berwajah Indah". Tema yang diusung masing-masing single pun berbeda baik dari aransemen maupun liriknya.

"Buah Hati" bernuansa balada tentang kisah cinta orang tua kepada anaknya. Lalu "Airmataku Bukan Untukmu" mengusung konsep upbeat bertema kisah cinta yang butuh kepastian. Terakhir, "Penjahat Berwajah Indah" yang memiliki tempo upbeat namun berkisah tentang cinta yang dipermainkan.

Tampil di KLY Lounge

Nah, buat para penggemar Armada yang ingin menyaksikan band asal Palembang ini, bisa menyaksikannya melalui Live Streaming #KLYLounge pada Rabu (4/12/2019) sore.

Istimewanya, #KLYLounge kali ini kali ini bakal diramaikan oleh lagu-lagu TRINGLE Armada. Jadi jangan sampai kelewatan nonton aksi Armada dengan tiga single barunya ya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya