Menjelajah Rasa di Restoran Hameediyah, Kedai Nasi Kandar Legendaris Penang

Menurut Helmi Razak Mario dari tim Sri Impian Holidays and Recreation SDN menjelaskan bahwa Penang punya sejarah yang melekat dengan nasi kandar.

oleh Teddy Tri Setio Berty Diperbarui 22 Apr 2025, 19:30 WIB
Diterbitkan 22 Apr 2025, 19:30 WIB
Restoran Hameediyah telah beroperasi sejak 1907 dan menjadi salah satu tujuan favorit bagi wisatawan yang sedang berlibur ke Penang, Malaysia (Dok. Liputan6.com/Teddy Tri Setio Berty).
Restoran Hameediyah telah beroperasi sejak 1907 dan menjadi salah satu tujuan favorit bagi wisatawan yang sedang berlibur ke Penang, Malaysia (Dok. Liputan6.com/Teddy Tri Setio Berty).... Selengkapnya

Liputan6.com, Penang - Nasi kandar merupakan salah satu kuliner Malaysia yang sudah terkenal hingga ke mancanegara. Kuliner serupa nasi rames ini memadukan nasi dengan berbagai macam lauk pauk.

Ciri khas sajian ini adalah kuah kari yang disiram melimpah bak kuah. Nasi kandar disebut sebagai hidangan khas Penang, sebuah pulau di barat laut Malaysia.

Pada 18 April 2025, Liputan6.com berkesempatan mengunjungi Pulau Penang untuk mencicipi langsung kelezatan nasi kandar di tempat asalnya.

Kunjungan ini merupakan bagian dari agenda Visit Malaysia 2026 yang digagas oleh Badan Pariwisata Malaysia.

Menurut Helmi Razak Mario dari tim Sri Impian Holidays and Recreation SDN yang memimpin program Visit Malaysia 2026 bersama awak media asal Indonesia menjelaskan bahwa Penang punya sejarah yang melekat dengan nasi kandar.

"Penang ini sejarahnya adalah cukup hebat dengan makanannya. Tapi Nasi Kandar merupakan makanan nomor satu di Pulau Pinang," kata Mario.

"Jadi, sesiapa yang datang ke Pulau Pinang harus makan Nasi Kandar, sebab dari sinilah makanan ini berasal."

Mario menjelaskan bahwa saat ini sudah ada banyak sekali kedai yang menyajikan nasi kandar di seluruh negeri di Malaysia. Namun ia menekankan, jika masyarakat Indonesia ingin merasakan sensasi makan nasi kandar yang otentik, maka perlu mengunjungi Pulau Penang.

"Walaupun ada berbagai jenis restoran yang menyajikan menu nasi kandarnya, tapi yang otentik ada di Penang."

Mario mengajak Liputan6.com dan media lainnya yang bergabung di dalam trip untuk menikmati nasi kandar di salah satu restoran tertua yaitu restoran Hameediyah.

"Tetapi salah satu nasi kandar yang hebat dan yang terunggul di Pulau Pinang adalah Nasi Kandar Hameediyah."

"Kepada warga kota Indonesia, bila datang ke Penang, wajib makan Nasi Kandar."

Ayam Bawang dan Sotong Paling Favorit

Ayam bawang dan sotong jadi menu favorit di restoran Hameediyah yang berlokasi di Penang, Malaysia (Dok. Liputan6.com/Teddy Tri Setio Berty).
Ayam bawang dan sotong jadi menu favorit di restoran Hameediyah yang berlokasi di Penang, Malaysia (Dok. Liputan6.com/Teddy Tri Setio Berty).... Selengkapnya

Menu yang dipesan oleh Liputan6.com adalah nasi kandar dengan lauk ayam bawang dan sotong. Dilengkapi dengan telur rebus, sayur kol dan bendi atau yang dikenal okra (dalam bahasa Indonesia). Tak lupa dipesan dengan spesial request yaitu kuah yang banjir.

Rasa dari nasi kandar di restoran Hameediyah sangat kaya akan rempah. Sensasi pertama yang dirasakan ketika makan nasi dengan kuah yang melimpah, maka akan terasa perpaduan rempah yang digunakan. Mulai dari jahe, lengkuas, kayu manis, cengkeh, bunga lawang hingga daun kari.

Sementara itu, dominasi rasa gurih serta rasa bawang sangat terasa saat menggigit menu andalan mereka yaitu ayam bawang. Nasi kandar ini makin terasa spesial dengan menu sotong goreng mereka.

Sotong yang disajikan dalam ukuran besar lalu dipotong-potong. Tidak terasa sekali rasa amis, karena sotong yang digunakan oleh restoran Hameediyah menggunakan bahan-bahan yang segar.

Donny, seorang Content Creator asal Indonesia yang juga ikut berkunjung dalam program Visit Malaysia 2026 juga mengakui kenikmatan dari nasi kandar di restoran Hameediyah.

"Saya memesan nasi kandar dengan ayam, sotong dan lamb. Sotong di sini benar-benar besar dan segar. Lamb yang mereka jual dagingnya sangat lembut," kata Donny.

"Menurut saya, bagi kita (lidah orang Indonesia) nasi kandar itu cocok sekali."

 

Restoran Hameediyah Berdiri Sejak 1907

Restoran Hameediyah telah beroperasi sejak 1907. Berdirinya kedai nasi kandar ini berawal di bawah pohon di sebuah ladang di Lebuh Campbell, Penang, pada tahun 1907 (Dok. Liputan6.com/Teddy Tri Setio Berty).
Restoran Hameediyah telah beroperasi sejak 1907. Berdirinya kedai nasi kandar ini berawal di bawah pohon di sebuah ladang di Lebuh Campbell, Penang, pada tahun 1907 (Dok. Liputan6.com/Teddy Tri Setio Berty).... Selengkapnya

Restoran Hameediyah telah beroperasi sejak 1907. Berdirinya kedai nasi kandar ini berawal di bawah pohon di sebuah ladang di Lebuh Campbell, Penang, pada tahun 1907.

Dari awal yang sederhana, Restoran Hameediyah telah berkembang menjadi gerai nasi kandar yang terkenal.

Sekarang, restoran ini memiliki dua restoran di Penang dan dua restoran di Lembah Klang.

Sejarah Restoran Hameediyah dimulai ketika M. Mohamed Thamby Rawther, seorang pedagang rempah-rempah dari Chittarkottai di distrik Ramanathapuram, Tamil Nadu di India tiba di Penang pada tahun 1900-an bersama ketiga putranya -- Seeni Packeer, Packeer Mohamed dan Abdul Ghaney.

infografis RI Malaysia Cinta dan Benci
infografis RI Malaysia Cinta dan Benci... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Produksi Liputan6.com

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya