Sumatera Selatan Resmi Kehilangan Seluruh Duta Provinsi di LIDA 2020

Dewan juri LIDA 2020 juga mempersembahkan lagu “Birunya Cinta” dan “Judi".

oleh Liputan6.com diperbarui 07 Mar 2020, 15:40 WIB
Diterbitkan 07 Mar 2020, 15:40 WIB
Logo Indosiar
Logo Indosiar

Liputan6.com, Jakarta - Seluruh 33 Duta Provinsi membuktikan kualitasnya untuk bersaing memperebutkan gelar juara LIDA 2020 di panggung LIDA pada Kamis (5/3/2020) malam.

Babak Top 33 LIDA 2020 Group 1 dibuka dengan penampilan seluruh dewan juri, yakni Inul Daratista yang berduet dengan Reza DA lewat lagu “Birunya Cinta”.

Penampilan kemudian dilanjutkan dengan Soimah dan Fildan DA yang menghentak panggung LIDA 2020 lewat lagu “Judi”, membuat seisi Studio 6 Emtek bergoyang bersama.

Penampilan Memukau Dini

Gadis mungil asal Sumatera Utara, Dini yang menjadi peserta pertama, tampil membawakan lagu “Ampunilah” berduet dengan Putri DA, mampu membuat seisi studio terenyuh.

Dini pun banjir standing ovation dan pujian oleh dewan juri. “Kamu menjadi pembuka yang paling bagusi,” puji Inul.

Bahkan Dini juga berhasil meluluhkan hati Fildan DA hingga meneteskan air mata di panggung LIDA 2020.

Penampilan Igo dan Randa

Lagu “Nurjanah” semakin terasa spesial saat dibawakan oleh Igo dan Randa LIDA dengan aransemen musik yang berbeda.

Tampil mempesona mengenakan jas putih, Igo berhasil membius seisi studio. Sayang, meski sudah berupaya semaksimal mungkin, Igo harus berbesar hati mendapatkan tanggapan kurang memuaskan dari dewan juri.

“Kamu terlihat gugup dan tidak percaya diri, padahal teman duet kamu itu sudah bagus,” kritik Soimah.

Duet Romantis

Duet romantis Nia dan Irwan DA menjadi penutup Top 33 LIDA 2020 Group 1 dengan menyanyikan lagu “Tanda Cinta”. Chemistry keduanya mampu mengubah suasana panggung LIDA 2020.

Reza DA dan Soimah pun sepakat tidak memberikan komentar apapun karena penampilan Nia dinilai sangat memukau.

Carendelano yang bertindak sebagai Fashion Guru, mengungkapkan kekaguman kepada Nia atas penampilannya malam kemarin.

“Mulai dari rambut kamu, make up, hingga gaun yang kamu kenakan, membuat Sulawesi Selatan bangga sama kamu,” pujinya.

Hasil Akhir

Akumulasi perolehan skor dan besarnya dukungan dari pemirsa menempatkan Dini dengan skor 40.23 persen di urutan teratas. Kemudian disusul oleh Nia dengan skor 32.51 persen.

Igo dengan skor 27.26 persen, berada di posisi terakhir, yang artinya harus rela meninggalkan panggung LIDA 2020.

Persaingan telah berlanjut dalam LIDA 2020 Top 33 Grup 2 pada Jumat (6/3/2020) malam tadi secara LIVE dari Studio 6 Indosiar.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya