Adik dan Asisten Positif Covid-19, Bagaimana dengan Nikita Mirzani?

Keluarga Nikita Mirzani diketahui ikut terpapar Covid-19, yaitu sang adik, Lintang, dan asisten Nikita Mirzani, Jube.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 23 Sep 2020, 10:30 WIB
Diterbitkan 23 Sep 2020, 10:30 WIB
Nikita Mirzani. (Foto: Instagram @nikitamirzanimawardi_17)
Nikita Mirzani. (Foto: Instagram @nikitamirzanimawardi_17)

Liputan6.com, Jakarta - Angka pasien terpapar Covid-19 masih terus meningkat di Jakarta. Yang terbaru, keluarga Nikita Mirzani diketahui ikut terpapar Covid-19, yaitu sang adik, Lintang, dan asisten Nikita Mirzani, Jube.

Hal itu baru diketahui setelah Nikita Mirzani mengajak semua orang di rumahnya untuk mengikuti swab test. Hasilnya, Nikita Mirzani dan yang lainnya negatif kecuali Lintang dan Jube.

"Ternyata adik kandung nyai yang bernama Lintang serta asisten nyai bernama Jube terkena positif corona," tulis Nikita Mirzani dalam vlog terbarunya yang diunggah pada Selasa (22/9/2020).

Lebih lanjut, dari vlog tersebut pula diketahui bahwa saat ini sang adik dan asisten Nikita Mirzani telah ditangani oleh petugas ahli dan tengah menjalani isolasi mandiri.

 

Ditangani

Nikita Mirzani. (Foto: Instagram @nikitamirzanimawardi_17)
Nikita Mirzani. (Foto: Instagram @nikitamirzanimawardi_17)

"Sekarang kondisi mereka berdua sudah ditangani pihak yang ahli menangani para korban positif corona dan sudah melakukan isolasi mandiri," sambungnya.

 

Menerapkan Protokol

Nikita Mirzani Lakukan Swab Test
Nikita Mirzani Lakukan Swab Test. (YouTube Crazy Nikmir Real)

Selain itu, Nikita Mirzani bersama anggota keluarga yang tak perpapar pun terus menerapkan protokol kesehatan guna menjaga agar tidak tertular Covid-19.

"Saat ini kondisi mereka sangat baik karena status mereka "Orang Tanpa Gejala" tetapi kita tetap melakukan protokol yang sesuai ketika ada yang terkena virus Covid-19," ungkapnya.

 

Pesan

Nikita Mirzani. (Foto: Instagram @nikitamirzanimawardi_17)
Nikita Mirzani. (Foto: Instagram @nikitamirzanimawardi_17)

Di akhir video, Nikita Mirzani menyampaikan beberapa pesan terkait bagaimana menyikapi orang terdekat yang terpapar Covid-19. Yang terpenting adalah selalu memberikan dukungan, bukannya justru dijauhi.

"Nyai mau berpesan bahwa kalau ada orang terdekat kalian yang terkena virus COVID-19 ini janganlah mendadak kalian jauhi," pesan Nikita Mirzani.

"tapi seharusnya kalian beri perhatian dan pertolongan sesuai protokol yang dianjurkan pemerintah, karena virus Covid-19 itu ada beberapa level gejala dan itu yang harus kalian pelajari terlebih dahulu," tambahnya.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya