Liputan6.com, Jakarta Tokoh boneka kayu bernama Pinocchio pasti sudah nggak asing lagi di telinga kalian, kan? Yup, pesan moral untuk tidak berbohong coba ditanamkan pada anak-anak dalam film animasi besutan Walt Disney itu ternyata menginspirasi Park Hye Ryun dalam menulis naskah drama Korea berjudul serupa.
Drama ini menampilkan fenomena sejumlah orang yang mengidap sindrom Pinocchio atau akan cegukan jika berbohong. Bila berbohong, Pinocchio bakal memiliki hidung panjang, namun Choi In Ha (Park Shin Hye) justru akan cegukan.
Advertisement
Baca Juga
Di sisi lain, Choi Dal Po (Lee Jong Suk) justru punya masa lalu buruk dengan pemilik sindrom tersebut. Ia juga sangat membenci wartawan. Keluarganya menjadi hancur akibat pemberitaan pers mengenai sang ayah.
Advertisement
Namun saat beranjak dewasa, Dal Po justru menjadi seorang jurnalis. Ia ingin membuktikan dalam menghasilkan berita dengan rating tinggi, reporter tidak harus dengan memelintir fakta dan membesar-besarkan isu.
Meski bukan tergolong drama baru karena sudah pernah tayang pada 2014 silam, drakor Pinocchio yang dibintangi Park Shin Hye dan Lee Jong Suk sampai saat ini masih jadi serial yang wajib untuk ditonton.
Tak hanya mengangkat cerita tentang para jurnalis di perusahaan penyiaran, serial drama ini juga menyajikan konflik dari kisah tragis sebuah keluarga.
Seperti apa ceritanya? Melansir Asian Wiki, berikut sinopsis drama Korea Pinnochio berikut ini.
Saksikan video pilihan berikut ini
Sinopsis Drama Korea Pinocchio
Ha Myung (Lee Jong Suk) hidup di keluarga yang bahagia. Ayahnya adalah seorang pemadam kebakaran. Suatu hari, ayahnya ditugaskan untuk memadamkan api di sebuah tempat daur ulang sampah. Dari situlah awal mula kehancuran keluarganya.Â
Ibunya mengajak Ha Myung bunuh diri. Sang ibu tewas, namun Ha Myung diselamatkan oleh seorang pria tua tak dikenal (Byun Hee Bong) yang kemudian mengadopsinya sebagai anak. Hal itu membuat ia mengubah identitasnya menjadi Choi Dal Po.Â
Pria tak dikenal itu ternyata kakek dari Choi In Ha (Park Shin Hye). In Ha dan Dal Po hidup bersama sebagai ‘paman’ dan keponakan, meskipun mereka berada dalam rentang usia yang sama. In Ha mengidap sindrom Pinnochio. Setiap kali berbohong, dia bakal cegukan.Â
Mulanya mereka hidup rukun, sampai pada suatu saat Dal Po mengetahui jika ibu In Ha (Jin Kyung) adalah reporter yang meliput kebakaran fasilitas limbah dan menghancurkan keluarganya. Dari situ, Dal Po mencoba menjauh dari In Ha.
Beberapa berlalu, keluarga Dal Po dan In Ha tinggal di Seoul. In Ha bercita-cita menjadi reporter seperti ibunya. Ia mendapat wawancara kerja di MSC Broadcasting Station, tetapi gagal karena punya sindrom Pinocchio.
Di sisi lain Dal Po (Lee Jong Suk) juga seorang reporter berita yang dulunya pernah menjadi seorang sopir taksi. Takdir akhirnya mempertemukan mereka kembali. Namun, dari konflik di balik kisah hidup mereka, mungkinkah keduanya bisa bersatu?
Saksikan kelanjutan kisah Lee Jong Suk dan Park Shin Hye dalam serial drakor Pinocchio sub Indo yang kini bisa ditonton di paltform streaming Vidio.
Jangan lupa juga untuk download aplikasi Vidio dan langganan paket Vidio Premier untuk bisa nonton film, serial drama Korea, dan tayangan olahraga favorit lainnya.
Â
Advertisement