Potret Winter, Personel Aespa yang Pertama Diumumkan

SM Entertainment memperkenalkan Winter, gadis 19 tahun yang merupakan anggota aespa.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 27 Okt 2020, 10:40 WIB
Diterbitkan 27 Okt 2020, 10:40 WIB
Winter aespa. (SM Entertainment via Soompi)
SM Entertainment memperkenalkan Winter, gadis 19 tahun yang merupakan anggota aespa. (SM Entertainment via Soompi)

Liputan6.com, Seoul - Setiap malam selama beberapa hari ke depan, perhatian para penggemar K-Pop dipastikan bakal tertuju kepada satu nama: aespa. Pasalnya, tengah malam waktu Korea Selatan menjadi jadwal tetap sang agensi, SM Entertainment, untuk merilis informasi baru tentang si bungsu dalam agensi tersebut. 

Rasa penasaran publik soal para personel aespa satu per satu mulai terjawab. Tengah malam menuju Selasa (27/10/2020) waktu Korea, SM Entertainment merilis sebuah foto wanita di akun Twitter resmi mereka. 

Wanita dalam potret tersebut tampak mengangkat tangan dan mengintip dari sela jemarinya. Tak ada informasi yang disematkan SM selain tagar aespa dan Winter. 


Winter, Personel Pertama

Winter aespa. (SM Entertainment - Twitter/ SMTOWNGLOBAL)
Winter aespa. (SM Entertainment - Twitter/ SMTOWNGLOBAL)

Pada pagi harinya, barulah SM Entertainment merilis tiga foto lain dari sang anggota aespa. Sementara Winter, kata yang sempat membuat publik penasaran, rupanya adalah nama perempuan dalam foto tersebut. 


Promosi SM Entertainment

Winter aespa. (SM Entertainment - Twitter/ SMTOWNGLOBAL)
Winter aespa. (SM Entertainment - Twitter/ SMTOWNGLOBAL)

Dalam cuitan ini, SM Entertainment juga menyertakan kalimat bernada promosi tentang Winter. "WINTER, anggota pertama dari grup terbaru SM Entertainment 'aespa' telah diungkap! Pendatang baru dengan kemampuan vokal dan tari yang hebat!" begitu isi cuitannya. 

Diwartakan Soompi, Winter berusia 19 tahun dalam hitungan umur internasional, dan berasal dari Korea Selatan. 


Makna Nama

Winter aespa. (SM Entertainment - Twitter/ SMTOWNGLOBAL)
Winter aespa. (SM Entertainment - Twitter/ SMTOWNGLOBAL)

Sebelum membuat pengumuman tentang Winter, SM Entertainment telah menginformasikan makna di balik nama aespa. 

Nama ini rupanya datang dari kata-kata "avatar", "experience", dan "aspect." SM menyebut bahwa maknanya adalah "dapat mengalami dunia yang baru lewat avatar lain dari dirimu".

Sementara kata "aspek" juga berarti bahwa grup ini memiliki banyak sisi.


Debut November 2020

Logo Aespa (SM Entertainment - Instagram/ smtown)
Logo Aespa (SM Entertainment - Instagram/ smtown)

SM Entertainment belum mengungkap berapa jumlah anggota aespa maupun tanggal pasti debut grup ini. Namun mereka sudah memastikan Winter dkk akan debut pada November mendatang. 

Sudah tak sabar melihat performa dari junior SNSD, f(x) dan Red Velvet? Kita tunggu saja, ya!

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya