Ayu Aulia Beri Penjelasan Dituding Jadi Penggangu Rumah Tangga Vicky Prasetyo - Kalina Ocktaranny

Kedekatan Ayu Aulia dan Vicky Prasetyo, hanya demi konten.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 02 Jun 2021, 18:00 WIB
Diterbitkan 02 Jun 2021, 18:00 WIB
Vicky Prasetyo dan Kalina Ocktaranny. (Foto: Instagram @kalinaocktaranny)
Kedekatan Ayu Aulia dan Vicky Prasetyo, hanya demi konten. (Foto: Instagram @kalinaocktaranny)

Liputan6.com, Jakarta - Rumah tangga Vicky Prasetyo, dan Kalina Ocktaranny, baru terjalin hampir tiga bulan. Namun permasalahan sudah muncul.

Salah satunya kedekatan Vicky Prasetyo, dan Ayu Aulia. Bahkan dengan pernyataannya yang siap menjadi istri kedua Vicky.

Model seksi rupanya tak menyangka bisa bikin heboh publik.

 

Hanya Konten

Vicky Prasetyo dan Ayu Aulia
@ayuaulia5252

Padahal menurut Ayu Aulia hanya untuk kepentingan konten YouTube.

"Jadi aku juga enggak nyangka kenapa kok beritanya jadi kayak seheboh ini ya. Karena menurut aku itu hanya konten YouTube," ujarnya, seperti dilansir Kapanlagi.com.

 

Sempat Telepon

Terseret Masalah Rumah Tangga Vicky Prasetyo, Ini 6 Potret Ayu Aulia
Deretan potret pesona model Aulia Ayu yang kini jadi sorotan. (Sumber: Instagram/@ayuaulia5252)

Ayu disebut sebagai orang ketiga dalam rumah tangga Vicky Prasetyo dan Kalina Ocktaranny. Meski menampik, namun Ayu mengaku memang dekat dengan pria yang telah 24 kali menikah.

"Kalau dibilang dekat, kita emang dekat banget, satu hari sebelum Kak Kalina sama Kak Vicky nikah dia telepon aku. Kak Vicky emang baik sih, dan tulus, dia bantu aku dalam artian, 'Ayo bikin konten yok', jadi kalau aku dikaitkan dengan hubungan Kak Kalina dan Vicky itu aku ngerasa kurang etis deh," sambungnya.

 

Ada Jadwalnya

Diakui Ayu bahwa ia dan Vicky membuat konten pada April lalu. Namun memang baru diposting baru-baru ini bersamaan dengan munculnya prahara rumah tangga Kalina dan Vicky.

"Itu bulan April di rumah Kak Vicky, terus baru tayang tiga hari lalu karena buat YouTube aku ada jadwalnya mana yang duluan tayang. Aku nggak tahu kalau ternyata jadi heboh karena (video) YouTube aku keluar," Ayu mengakhiri.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya