Presiden Jokowi Hadiri Malam Anugerah Piala Citra FFI 2021, Disambut Mendikbudristek Nadiem Makarim dan Reza Rahadian

Presiden Jokowi sempat berjalan sambil didampingi oleh ketua Komite FFI 2021 Reza Rahadian dan Mendikbudristek Nadiem Makarim.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 10 Nov 2021, 20:11 WIB
Diterbitkan 10 Nov 2021, 20:08 WIB
Reza Rahadian. (Foto: Instagram @naziracnoer)
Reza Rahadian. (Foto: Instagram @naziracnoer)

Liputan6.com, Jakarta Malam Anugerah Piala Citra Festival Film Indonesia 2021 (FFI 2021) yang digelar di Jakarta Convention Center pada Rabu (10/11/2021) malam turut dihadiri oleh Presiden Joko Widodo.

Pada awal acara, Presiden Jokowi sempat berjalan sambil didampingi oleh Reza Rahadian selaku ketua Komite FFI 2021. Tampak hadir juga presiden Mendikbudristek Nadiem Makarim yang juga sempat menemani Presiden saat baru tiba di tempat acara.

Acara kemudian dibuka dengan penampilan gerak tari dai EKI Dance Company, yang disusul dengan penampilan para duta FFI 2021 yaitu Prilly Latuconsina, Jefri Nichol, Angga Yunanda dan Tissa Biani. Reza Rahadian kemudian melanjutkannya dengan menyampaikan kata sambutan.

Ucapan Terima Kasih

Presiden Joko Widodo (Jokowi)
Menyambut tahun 2021, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan Indonesia mampu bangkit dari pandemi COVID-19. (Biro Pers Sekretariat Presiden)

"Alhamdulillah saya bisa hadir di acara ini. Saya haturkan terima kasih kepada Presiden Jokowi, kepada Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nadiem Makarim, serta para menteri Kabinet Indonesia Maju, selamat malam," ujar Reza Rahadian membuka pernyataan seperti ditayangkan melalui kanal YouTube KEMENDIKBUD RI dan juga Kompas TV.

 

Pahlawan di Dunia Film

[Bintang] Usmar Ismail
Usmar Ismail memiliki pengaruh besar terhadap industri film Indonesia. (Sumber Foto: Cinema Poetica)

Reza Rahadian kemudian menyorot bahwa penghargaan tahun ini yang bertepatan dengan Hari Pahlawan, patut memberi sorotan kepada pahlawan film Indonesia, Bapak Haji Usmar Ismail.

 

Dipilih Masyarakat

Anugerah Piala Citra FFI 2021 dimulai pada pukul 19.30 WIB. Pada penghargaan kali ini, masyarakat ikut aktif dalam memilih terkait dengan tema media baru. Tiga kategori yakni Film Favorit, Aktor Favorit, dan Aktris Favorit, pemenangnya dipilih melalui media sosial.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya