Rafathar Tak Menangis Saat Disuntik Vaksin Covid-19 untuk Anak Usia 6-11 Tahun

Rafathar sudah menjalani suntik vaksin Covid-19 untuk anak usia anak 6-11 tahun.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 17 Jan 2022, 18:43 WIB
Diterbitkan 17 Jan 2022, 17:40 WIB
12 Ide Model Baju Couple Keluarga Modern ala Seleb, Jessica Iskandar-Nagita Slavina
Rafathar sudah menjalani suntik vaksin untuk anak usia anak 6-11 tahun. (Instagram/raffinagita1717)

Liputan6.com, Jakarta - Suntikan vaksin Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun sudah berjalan sesuai anjuran pemerintah. Rafathar pun tak mau ketinggalan untuk mendapat suntikan tersebut.

Serunya, Rafathar saat menjalani suntik vaksin tak ditemani oleh Nagita Slavina maupun Raffi Ahmad.

Ia hanya ditemani oleh pengasuhnya, Lala. Saat menjalani cek kesehatan, Rafathar pun anteng.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Diam

Rafathar (Foto: YouTube)
Rafathar (Foto: YouTube)

Saat ditanya petugas nakes, Rafathar juga memilih diam. Semua pertanyaan dijawab oleh Lala. Hal itu terlihat dalam kanal YouTube Rans Entertainment, 14 Januari 2022 lalu.

 

Sakit Enggak?

Rafathar (Foto: YouTube)
Rafathar (Foto: YouTube)

Sebelum disuntik, Rafathar sempat menanyakan kepada Lala apakah sakit disuntik?

"Sakit enggak? Tapi lagi luka," Rafathar memberi alasan. Untungnya Lala bisa menenangkan Rafathar hingga akhirnya siap disuntik.

 

Tidak Menangis

Saat jarum suntik masuk ke tangannya, Rafathar terlihat tidak menangis. Bahkan, ia dengan beraninya melihat jarum tersebut masuk ke lengannya.

 "Sakit enggak?" tanya petugas.

"Enggak," jawab Rafathar.

 

Bareng Sepupu

Kepergian Rafathar ke tempat penyuntikan vaksin tak sendiri. Ia bersama sepupu-sepupu lain yang ikut vaksin, termasuk putri Caca Tengker.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya