Pesona DJ Selvira yang Dulu Bintang Sinetron dan FTV, 60 Persen Follower Instagram Bilang Mirip Asmirandah

DJ Selvira curi perhatian netizen. Akun Instagramnya diikuti 43 ribuan termasuk Hotman Paris. Sang disjoki bermain di genre musik bigroom techno dan trance.

oleh Wayan Diananto diperbarui 15 Jun 2023, 23:14 WIB
Diterbitkan 15 Jun 2023, 23:00 WIB
DJ Selvira
DJ Selvira curi perhatian netizen. Akun Instagramnya diikuti 43 ribuan termasuk Hotman Paris. Sang disjoki bermain di genre musik bigroom techno dan trance. (Foto: Koleksi Pribadi DJ Selvira)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta DJ Selvira mencuri perhatian netizen. Akun Instagram pribadinya diikuti 43 ribuan orang salah satunya pengacara kondang Hotman Paris. Bermain di genre musik bigroom techno dan trance, DJ Selvira fokus jadi disjoki sembari rajin live di TikTok untuk menambah teman.

Musisi kelahiran Bandung, 23 November 1990, ini jatuh hati pada musik ajep-ajep gara-gara rajin ke kelab. Referensi musik Selvira makin luas hingga dikira DJ benaran. Sering dikira DJ membuatnya kepikiran sekolah disjoki. Tak disangka, profesi ini mendatangkan banyak cuan.

Popularitas membuatnya punya banyak pengikut di Instagram. Uniknya, banyak yang bilang DJ Selvira mirip Asmirandah. Tak sedikit pula yang menyebut mirip Nikita Willy dan Zaskia Gotik. Menyinggung soal Asmirandah, DJ Selvira punya kenangan manis di lokasi syuting.

Pada 2018 hingga 2019, DJ Selvira membintangi sejumlah sinetron dan FTV garapan rumah produksi Sinemart. Musisi yang hobi nyanyi dan masak ini suatu hari diminta adu akting dengan Asmirandah. Saat itulah kebahagiaan DJ Selvira meluap.

Perkara Mirip Asmirandah

DJ Selvira. (Foto: Koleksi Pribadi DJ Selvira)
DJ Selvira. (Foto: Koleksi Pribadi DJ Selvira)... Selengkapnya

“Tahun 2018 sampai 2019, aku sempat main FTV dan beberapa sineron produksi Sinemart. Pernah satu frame sama Asmirandah, senangnya bukan main! Padahal sebelumnya, hampir bosan dibilang mirip Asmirandah. Eh siapa sangka bisa satu frame,” kenang DJ Selvira.

“Waktu syuting, dari asisten sutradara sampai kru lain pada bilang: Kok kayak kembar? Dalam hati senang sih. Siapa yang enggak mau dibilang mirip Asmirandah? Jadi 60 persen followers bilang aku mirip Asmirandah, 10 persen bilang kayak Nikita Willy,” ungkapnya.

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Ingin Tampil di Festival Musik

DJ Selvira. (Foto: Koleksi Pribadi DJ Selvira)
DJ Selvira. (Foto: Koleksi Pribadi DJ Selvira)... Selengkapnya

Selain produktif memanaskan lantai dansa, DJ Selvira punya impian terpendam. Ia ingin tampil di festival musik akbar yang didatangi ribuan orang. Di sana, ia ingin membawakan genre trance dan bigroom techno yang selama ini menjadi identitasnya dalam bermusik.

“Pastinya aku bakal bisa lebih all out karena memang jiwaku di situ. Sekarang aku bawain genre yang lebih komersial sesuai kebutuhan kelab-kelab zaman sekarang. Tentu tetap aku sisipkan lagu-lagu trance dan bigroom techno yang bisa dinikmati audiens,” kata DJ Selvira.

Takut Lihat Petai

DJ Selvira. (Foto: Koleksi Pribadi DJ Selvira)
DJ Selvira. (Foto: Koleksi Pribadi DJ Selvira)... Selengkapnya

Di pengujung wawancara tertulis dengan Showbiz Liputan6.com, pada Kamis (15/6/2023), DJ Selvira berbagi fakta unik tentang kehidupan pribadinya. Rupanya, pemilik nama asli Irawati ini geli setengah mati melihat petai.

“Jujur saja, aku takut banget lihat petai. Geli saja kelihatan kayak bisul-bisul gitu lo. Itulah alasan aku jarang banget ke pasar supaya enggak ngeliat petai-petai bergelantungan. Padahal sebenarnya aku hobi banget masak,” pungkas DJ Selvira.

Infografis Konser Musik Pilihan 2023 di Indonesia
Infografis Konser Musik Pilihan 2023 di Indonesia.  (Liputan6.com/Triyasni)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya