Ikram Rosadi Dicela, Larissa Chou Pasang Badan

Menurut Larissa Chou, Ikram yang sekarang sudah berbeda dengan apa yang diasumsikan oleh warganet.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 01 Sep 2023, 09:17 WIB
Diterbitkan 01 Sep 2023, 09:13 WIB
6 Potret Kedekatan Ikram Rosadi dan Anak Larissa Chou,
Menurut Larissa Chou, Ikram yang sekarang sudah berbeda dengan apa yang diasumsikan oleh warganet. (Sumber: Instagram/larissachou)

Liputan6.com, Jakarta Teka-teki siapa calon suami Larissa Chou akirnya sudah terjawab. Dugaan warganet belakangan ini ternyata benar. Mantan istri Alvin Faiz tersebut akan menikah dengan seorang pria bernama Ikram Rosadi.

Sayangnya, warganet sempat tak menyambut baik keputusan Larissa Chou memilih Ikram Rosadi sebagai calon suami. Mereka punya pemikiran negatif terkait latar belakang Ikram yang berhasil dikorek melalui dunia maya.

Terkait kondisi ini, ibu satu anak itu pun pasang badan membela calon suaminya. Menurutnya, Ikram yang sekarang sudah berbeda dengan apa yang diasumsikan oleh warganet.

"Aku tahu kalian sayang aku, sampai segini responnya tahu aku mau buka lembaran baru, terima kasih ya. Beliau yang hari ini bukan beliau yang dulu. Jika kalian menilai buruk hanya dari oknum yang sengaja mencari keburukan beliau dan kalian termakan, itu tidaklah bijak teman-teman," jelasnya dikutip dari Instagram-nya, Jumat (1/9/2023).

Jangan Memfitnah dan Mencela Sesama

Calon Larissa Chou
Calon suami Larissa Chou (Foto: Instagram/ larissachou)

Menurutnya, setiap manusia itu bisa berubah, sama dengan Ikram Riosadi. Jadi, tak baik jika menghakimi seseorang karena masa lalunya.

"Manusia itu bertumbuh. Jangan kita sampai hanya hijrah dari pakaian dan gaya hidup saja. Tapi semakin beriman kita akan semakin minim menilai orang lain, apalagi sampai memfitnah atau mencela," ungkap ibunda Yusuf Alvin Ramadhan.

Terima Kasih Sudah Mendoakan

Namun demikian, dia tetap berterima kasih pada orang-orang yang sudah mendoakan kebaikan. Larissa harap ke depannya tak ada lagi pihak yang berkomentar buruk.

"Semakin kita memahami bahwa kita adalah saudara, itu artinya kita dituntut untuk turut mendoakan kebaikan kepada sesama. Aku berterima kasih banyak untuk kalian yang ikut bahagia, semoga doa-doa baiknya kembali ke kalian lagi," ia mengakhiri.

Rencana Pernikahan Larissa Chou

Diberitakan sebelumnya, tak lama lagi, Larissa Chou memang akan melepas status janda yang sudah dua tahun tersemat padanya. "Iya, sudah punya calon suami, lelaki pilihannya," kata sahabat Larissa, Hanny Kristianto, dikutip dari YouTube SCTV, Rabu (30/8/2023).

Menurutnya, acara akad nikah dan resepsi akan dilangsungkan dalam kurun waktu terpisah. Larissa dan calon suami akan menghalalkan hubungan terlebih dahulu, baru mengadakan pesta pada 2024.

 

Infografis Eks Napi Koruptor Puasa Pilkada 5 Tahun
Infografis Eks Napi Koruptor Puasa Pilkada 5 Tahun (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya