Liputan6.com, Jakarta Perseteruan Farida Nurhan dengan Codeblu bergulir menjadi laporan polisi. Dalam surat tanda penerimaan pelaporan yang diunggah ke media sosialnya, diketahui bahwa food reviewer itu merasa telah difitnah dan dicemarkan nama baiknya.
Codeblu juga mengungkap soal pelaporan ini dalam konten TikTok yang diunggah oleh Dokter Richard Lee. Ini juga merupakan kali pertama Codeblu tampil di muka publik.
"Iya, sudah tadi pagi (dilaporkan) di Polda Metro, Jakarta Selatan," ujarnya dalam konten TikTok yang diunggah pada Senin (25/9/2023)
Advertisement
"Dari review makanan, berakhir dengan personal, dilaporin ke polisi," Richard Lee mengomentari.
Dokter Richard Lee pun berandai-anda, jika Farida Nurhan ingin menempuh jalur damai dengan meminta maaf, bagaimana respons Codeblu? Apakah dia bersedia memaafkan ibu satu anak tersebut?
Gue Enggak Ngapa-ngapain Lo!
"Ya, kita lihat saja nanti, sejauh mana dia mau effort, karena gue enggak nyentuh lo, gue enggak ngapa-ngapain lo, enggak kenal sama sekali. Kek mana... bingung gua," tuturnya.
Sementara itu, terkait penampilan Codeblu yang sempat ditertawakan oleh Farida Nurhan, Richard Lee memberi reaksi berkebalikan. Dia memuji penampilan pria berkulit putih dan bertubuh berisi ini.
"Di samping gue ada Codeblu. Tapi mata dua hidung lo satu, lo gemoy juga kok, ganteng, cakep," tuturnya.
Advertisement
Apa yang Sebenarnya Ditertawakan Farida?
Warganet pun berpendapat sama. Mereka bahkan sampai bingung mengapa Farida Nurhan tertawa terbahak-bahak padahal tak ada yang salah dari penampilan Codeblu.
"Apanya yg omay ktwain kmren ya? cakep gemoy.." kata salah satu netizen di kolom komentar TikTok Richard Lee.
Awal Mula Konflik
Perseteruan ini berasal dari review Codeblu di warung makan Nyak Kopsah yang dinilai terlalu blak-blakan dalam memberi kritikan. Banyak yang setuju dengan Codeblu, namun yang menentang pun tak sedikit. Farida Nurhan memilih untuk menegur Codeblu.
Teguran Farida Nurhan dianggap kelewat batas lantaran Codeblu menudingnya melakukan doxing, yaitu membongkar identitas personal dan foto dengan nada negatif di dunia maya. Codeblu pun merasa tak terima hingga ia melaporkan Farida.
Advertisement