Calon Ayah Mertua Ayu Ting Ting Pernah Larang Muhammad Fardhana Jadi Artis, Kini Bakal Punya Mantu Selebritas

Calon suami Ayu Ting Ting, Muhammad Fardhana, rupanya pernah mengikuti kontes remaja saat masih duduk di bangku SMA.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 21 Feb 2024, 11:30 WIB
Diterbitkan 21 Feb 2024, 11:30 WIB
Ayu Ting Ting dan Lettu Muhammad Fardhana
Ayu Ting Ting dan Lettu Muhammad Fardhana. (Instagram @ayutingting92)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Ayah Muhammad Fardhana calon suami Ayu Ting Ting, Dharsyi Akib, belum lama ini berkomentar seputar keputusan putranya memilih Ayu Ting Ting sebagai calon istri. Alhasil, Dharsyi Akib bakal punya menantu seorang artis.

Dalam satu kesempatan bersama para pewarta, Dharsyi Akib membenarkan soal kabar yang menyebut Muhammad Fardhana pernah memenangkan kontes Remaja Ceria, jauh sebelum mendaftarkan diri sebagai tentara lalu bergabung sebagai anggota TNI AD.

Kabar itu muncul setelah viralnya foto Muhammad Fardhana sebagai peserta kontes tersebut. Calon suami Ayu Ting Ting mengikuti kontes saat masih SMA. Muhammad Fardhana memiliki potensi untuk menjadi model bahkan artis terkenal.

Rupanya, ayah Muhammad Fardhana menentang keinginan putranya untuk jadi artis. Dharsyi Akib lebih menyarankan pria yang akrab disapa Dhana itu jadi tentara, profesi yang akhirnya digeluti hingga kini.

 

Ayah Muhammad Fardhana Beberkan Putranya Juara Kontes Remaja

Calon Ibu Mertua dan Adik Ipar Ayu Ting Ting
Sang calon ibu mertua Ayu Ting Ting terlihat masih awet muda. Pada momen ini, ia mengenakan busana yang serasi dengan Ayah Dhana (sapaan Muhammad Fardhana). [@ayungberinda]... Selengkapnya

Dharsyi Akib ditanya jurnalis mengenai kemungkinan Muhammad Fardhana menjadi artis setelah menikahi Ayu Ting Ting. Ia tak merestui andai putranya jadi artis sembari menceritakan soal kontes Remaja Ceria yang dulu diikuti Dhana.

"Dari dulu saya enggak tertarik. Waktu SMA dulu kan ikut Remaja Ceria, peringkat satu kalau enggak salah," kenang ayah Muhammad Fardhana.

 

Ayah Muhammad Fardhana yang Menyarankan Putranya Menjadi Tentara

Momen Bilqis Temani Ayu Ting-Ting saat Lamaran, Bahagia Punya Ayah Sambung
Bilqis Khumairah Razak temani sang bunda di acara lamaran, dekat dengan ayah sambung Muhammad Fardhana. Sumber: IG @mom_ayting92_... Selengkapnya

Rupanya, Dhana berniat melanjutkan bakatnya di bidang modeling dan terjun ke dunia hiburan. Dharsyi memberikan saran lain. Ia mendorong putranya agar jadi tentara.

"Waktu dia mau ikut foto-foto gitu, mau jadi artis. 'Enggak usahlah Dhan! Jadi tentara saja!'" ungkap ayah Muhammad Fardhana, mengutip kanal YouTube Intens Investigasi, belum lama ini.

 

Reaksi Dharsyi Akib Setelah Tahu Anak Malah Bakal Menikah dengan Artis

Siapa sangka takdir mempertemukan Muhammad Fardhana dengan Ayu Ting Ting. Artinya, Dharsyi Akib bakal punya menantu artis. Terkait hal ini, Dharsyi Akib hanya bisa tertawa dan tak mau ambil pusing.

"Ya, bagaimana pun kita harus menerima. Namanya kodrat, takdir kan susah," respons calon mertua Ayu Ting Ting.

Infografis: Aksesori Kepala Pengantin di Pernikahan Tradisional
Infografis: Aksesori Kepala Pengantin di Pernikahan Tradisional.  (Liputan6.com/Triyasni)    ... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya