Drama Jun Ji Hyun dan Kang Dong Won Akhirnya Umumkan Jadwal Tayang

Jun Ji Hyun akan berperan sebagai Moon Ju. Kang Dong Won akan berperan sebagai sosok misterius San Ho.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 29 Mei 2024, 14:30 WIB
Diterbitkan 29 Mei 2024, 14:30 WIB
Jun Ji Hyun dan Kang Dong Won
Jun Ji Hyun dan Kang Dong Won (Foto: via Soompi)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Akhirnya ada "hilal" soal drama baru Jun Ji Hyun dan Kang Dong Won, Tempest. Serial ini dipastikan akan mengudara eksklusif di Disney+ Hotstar pada tahun 2025.

Drama ini ditulis oleh Jung Seo Kyung dan disutradarai oleh Kim Hee Won yang sebelumnya sempat kolaborasi mengerjakan drakor hits tahun 2022, Little Women.

Jung Seo Kyung juga sebelumnya telah mengerjakan banyak karya populer termasuk The Handmaiden, Mother, dan Decision to Leave. Sementara Kim Hee Won terkenal dengan karyanya seperti The Crowned Clown hingga Vincenzo.

Tempest bercerita tentang Moon seorang diplomat yang telah membangun reputasi internasional sebagai mantan duta besar untuk Amerika Serikat. Dia mengejar kebenaran yang tersembunyi di balik kasus besar bersama dengan San Ho, agen khusus yang kewarganegaraannya tidak diketahui.

Karakter Jun Ji Hyun dan Kang Dong Won

Kang Dong Won. (Foto via Soompi)
Kang Dong Won. (Foto via Soompi)... Selengkapnya

Jun Ji Hyun akan berperan sebagai Moon Ju, seorang wanita yang mendapatkan kepercayaan besar di komunitas internasional melalui penilaian dan tindakannya yang berwawasan. Dia menemukan skema politik yang menempatkan Korea Utara dan Selatan berada di balik sebuah insiden pembunuhan.

Kang Dong Won akan berperan sebagai sosok misterius San Ho, mantan tentara bayaran internasional papan atas yang kewarganegaraan dan masa lalunya tersembunyi di balik tabir.

Comeback Kang Dong Won

Selain ini menjadi drama pertama Kang Dong Won dalam 20 tahun sejak Magic pada tahun 2004, ia juga akan berpartisipasi dalam proyek tersebut sebagai produser.

Sebelumnya juga telah dikonfirmasi bahwa Oh Jung Se akan membintangi drama tersebut bersama Jun Ji Hyun dan Kang Dong Won.

Reaksi Warganet

Warganet sangat antusias mendengar kabar ini meski baru tayang tahun depan. “Kang dongwon turun gunung guyss. dari sinopsis, kayanya seru ini dramaaa. ayoo pada menantikan comeback epic nyaa om dongwon,” kata salah satu netizen.

“Spy romance drama 😭🤍 aaaaakkk!!!” ungkap warganet lain.

“SEATED FOR MOMMY JIHYUN,” yang lain menimpali.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya