Liputan6.com, Jakarta - Duet Ariel NOAH dan Rossa di single "Nada Nada Cinta" sukses membuat netizen baper. Bahkan tak sedikit yang mendoakan keduanya berjodoh, lantaran kuatnya chemistry yang mereka tampilkan.
Ariel dan Rossa tak menampik merasa cocok, terutama dalam urusan berkarya. Keduanya pun tak segan saling mengungkap fun fact masing-masing, yang mungkin belum diketahui orang banyak.
"Ocha (panggilan Rossa) itu yang gue nggak tahu ternyata dia teliti. Kalau kita lihat Ocha kan sebagai penyanyi doang, ternyata nggak," ungkap Ariel di Kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, belum lama ini.
Advertisement
"Selain penyanyi dia juga perencana, termasuk perencanaan promosi, perencanaan lain, wow oke. Sesuatu yang baru banget," sambung Ariel.
Â
Ariel Pribadi Jenaka
Sementara Rossa mengaku baru mengetahui pribadi Ariel yang jenaka, dibalik sosoknya yang identik cool. Rossa mengatakan, Ariel tak sungkan mengikuti tren yang ada di TikTok, meski tidak mengetahuinya.
"Dia suka lucu, aku nggak nyangka. Kayak dia nggak ikutin tren apa tapi dia ikutan juga. Kayak yang jangan ya dek ya," jelas Rossa.
Â
Advertisement
Kurang Tidur
Selain itu, Rossa juga menyebut Ariel pribadi yang kurang tidur. Penilaian itu didasari rumah baru Ariel yang cepat tertata rapi, meski baru beberapa hari menempatinya.
"Dia kan baru pindahan rumah, kayaknya dia kurang tidur deh orangnya. Karena hari pertama dia pindah aku ke sana masih kosong. Hari ketiga udah penuh barang. Semingguan gitu udah rapi banget, kayak udah pindah 2 sampai 3 bulan," urai Rossa.
Â
Rumah Berdekatan
Rossa dan Ariel membenarkan lokasi rumah mereka saat ini yang berdekatan. Namun mereka memastikan hal itu terjadi tanpa disengaja.
"Kebetulan, pas kita kerjasama kan ngobrol ngobrol ternyata deket," aku Ariel.
"Iya pas itu kayak 'dimana sih, kayak deket gitu'. Pas aku lihat di map hah cuma 6 menit," Rossa menukas.
Advertisement