Lee Joon `MBLAQ` Perankan Film Tentang Kelamnya Sisi Idola Hallyu

Film perdana Lee Joon `MBLAQ` ceritakan tentang kisah kelam idola hallyu dilirik Festival Film Internasional Busan.

oleh Liputan6 diperbarui 11 Sep 2013, 14:20 WIB
Diterbitkan 11 Sep 2013, 14:20 WIB
mblak-130911b.jpg
Personel group idol atau penyanyi yang ikut memeriahkan dunia akting di Negeri Ginseng marak terjadi. Lihat saja, Suz--personel girl band Miss A--sukses menjadi aktris dengan membintangi berbagai drama, termasuk Gu Family Book. Kali ini, Lee Joon yang merupakan member dari boy band MBLAQ menjajal kemampuan aktingnya melalui film terbaru.

Hebatnya, film yang diperankan Lee Joon ini menarik perhatian Festival Film Internasional 2013 di Busan, Korea Selatan. Film bertajuk Rough Play itu memiliki jalan cerita yang menarik yaitu tentang kelamnya di balik kisah hidup idola hallyu, dilansir dari tenasia.co.kr, Rabu (11/9/2013).

Rough Play bercerita tentang seorang aktor yang sangat terkenal di Korea Selatan. Namun, karena suatu kejadian, karier aktor tersebut tenggelam sehingga menyeretnya pada kehidupan kelam.

Premier Rough Play secara serentak berlangsung pada festival film ke 18 tersebut, 3 Oktober mendatang. Dalam acara tersebut, Lee Joon dan deretan artis yang ikut berpartisipasi dalam film itu bakal hadir. Hanya ada beberapa film yang layak ditampilkan di Festival fim Internasional Busan. Diantaranya, Moebius, Top Star, dan Fasten Your Seatbelt.

Bukan kali ini saja, Lee Joon tampil berakting. Sebelumnya, ia beradu akting dengan model cantik Victoria's Secret. Lee Joon didaulat untuk terlibat dalam sebuah serial televisi di Saturday Night Live (SNL) Korea bersama dengan aktris Hollywood, Miranda Kerr.(Des)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya