Masih ingatkah Anda dengan pelawak Charlie Chaplin? Aktor legendaris yang eksis di era 1910an itu memang sangat terkenal pada masanya. Waktu terus berlalu setelah wafatnya sang aktor, kini ia telah memiliki cucu berbakat bernama Oona Chaplin.
Oona yang juga merupakan cicit langsung dari penyair Eugene O'Neill telah bermain di cukup banyak film. Sebut saja Quantum of Solace, The Devil's Double, dan yang terakhir adalah Powder Room.
Wanita kelahiran 4 Juni 1986 itu juga muncul dalam serial Game of Thrones dengan berperan sebagai karakter Talisa Maegyr. Tokohnya itu muncul sejak musim kedua sebanyak lima episode sebagai karakter tamu, lalu muncul lagi di musim ketiga sebanyak sembilan episode.
Belakangan, Oona yang juga merupakan putri dari aktris Geraldine Chaplin itu bermain dalam sebuah film berjenis thriller psikologis asal Spanyol bertajuk Purgatorio.
Diketahui, Oona bermain sebagai wanita yang merawat anak laki-laki milik tetangganya. Namun setelah ditinggal pergi cukup lama, tetangganya itu tak pernah kembali lagi. Kemudian, anak tetangganya yang bernama Daniel itu malah bertingkah tidak wajar dan menganggap ada anak lain yang bersembunyi di rumahnya.
Selain Oona, Purgatorio juga turut dimainkan oleh Sergi Mendez, Andrews Gertrudix, dan Ana Fernandez. Film ini mendapat pengarahan perdana dari sutradara Catalan Pau Teixidor dan didukung penuh oleh pihak Film Factory Entertainment yang berpusat di Barcelona, Spanyol.
Kabarnya, Purgatorio akan menjadi film pertama Oona Chaplin dengan posisinya sebagai bintang utama. Sehingga, kini ia memiliki potensi untuk bisa lebih tenar lagi seperti kakeknya.
Belum ada rilis resmi untuk penayangan Purgatorio di Amerika Serikat. Namun disebutkan, film ini sudah memulai proses produksinya di Spanyol pada 1 Desember 2013 lalu.(Rul)
Oona yang juga merupakan cicit langsung dari penyair Eugene O'Neill telah bermain di cukup banyak film. Sebut saja Quantum of Solace, The Devil's Double, dan yang terakhir adalah Powder Room.
Wanita kelahiran 4 Juni 1986 itu juga muncul dalam serial Game of Thrones dengan berperan sebagai karakter Talisa Maegyr. Tokohnya itu muncul sejak musim kedua sebanyak lima episode sebagai karakter tamu, lalu muncul lagi di musim ketiga sebanyak sembilan episode.
Belakangan, Oona yang juga merupakan putri dari aktris Geraldine Chaplin itu bermain dalam sebuah film berjenis thriller psikologis asal Spanyol bertajuk Purgatorio.
Diketahui, Oona bermain sebagai wanita yang merawat anak laki-laki milik tetangganya. Namun setelah ditinggal pergi cukup lama, tetangganya itu tak pernah kembali lagi. Kemudian, anak tetangganya yang bernama Daniel itu malah bertingkah tidak wajar dan menganggap ada anak lain yang bersembunyi di rumahnya.
Selain Oona, Purgatorio juga turut dimainkan oleh Sergi Mendez, Andrews Gertrudix, dan Ana Fernandez. Film ini mendapat pengarahan perdana dari sutradara Catalan Pau Teixidor dan didukung penuh oleh pihak Film Factory Entertainment yang berpusat di Barcelona, Spanyol.
Kabarnya, Purgatorio akan menjadi film pertama Oona Chaplin dengan posisinya sebagai bintang utama. Sehingga, kini ia memiliki potensi untuk bisa lebih tenar lagi seperti kakeknya.
Belum ada rilis resmi untuk penayangan Purgatorio di Amerika Serikat. Namun disebutkan, film ini sudah memulai proses produksinya di Spanyol pada 1 Desember 2013 lalu.(Rul)