Ini 3 Perangkat Audio Canggih Besutan Selebritis

Berikut perangkat audio canggih yang dirancang khusus oleh para selebriti dunia.

oleh Iskandar diperbarui 08 Apr 2014, 08:39 WIB
Diterbitkan 08 Apr 2014, 08:39 WIB
Ini 3 Perangkat Audio Canggih Besutan Selebritis
mmmm

Liputan6.com, Jakarta Tak hanya pandai membuat sensasi, sebagian selebritis ternyata memiliki otak yang terbilang `encer`. Beberapa dari mereka juga banyak yang tertarik terhadap dunia teknologi.

Tak tangguh-tanggung, semua kreativitas yang mereka miliki dituangkan untuk merancang sebuah produk audio nan canggih dan berkualitas. Seraya membuktikan kepada dunia bahwa dirinya mampu menciptakan sesuatu bagi lingkungan sekitar.

Mungkin langkah itu dilakukan untuk mempersiapkan diri bila mereka sudah tak lagi `laku` di pasaran. So, perangkat audio canggih apa saja yang dibuat khusus oleh para selebritis dunia? Simak ulasannya...

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Next

Snooki Couture
laptopmag.com

Snooki Couture
Sesuai dengan namanya, headphone ini merupakan perangkat audio besutan bintang serial televisi Nicole Snooki. Berbeda dengan headphone kebanyakan, perangkat audio yang satu ini memiliki desain yang seksi dan mencolok.

Beberapa di antaranya memiliki bentuk seperti bando dengan sentuhan pita di atasnya, headphone dengan lapisan manik-manik, dan ada pula model yang dibalut corak macan tutul. Tak hanya mementingkan tampilan, Snooki Couture juga memiliki output audio yang menghentak.

Salah satu model yang paling ikonik adalah Snooki iHip Headphone dengan desain yang terlihat glamor. Snooki sendiri memulai debutnya di ajang Consumer Electronics Show (CES) 2012 di Las Vegas. Amerika Serikat.


Next

SMS Audio
thisis50.com

SMS Audio
Melalui perusahaan audio miliknya yaitu SMS Audio, penyanyi rap 50 Cent melahirkan beberapa produk headphone dengan kemampuan audio yang mumpuni. Salah satu model yang cukup dikenal adalah The Sync by 50.

The Sync by 50 tersedia dalam 3 varian: model Sync by 50, Street by 50, dan Street wired over-the-ear. Sync by 50 memiliki kemampuan untuk mensinkronisasi empat pasang headphone sekaligus dengan source audio tunggal melalui headphone jack attachment.

Varian lain yaitu model Street by 50 memiliki fitur yang mampu meningkatkan hentakan bass. Kabelnya pun dapat dilepas sehingga pengguna bebas bergerak tanpa harus dipusingkan dengan kabel.

Sementara model Street wired over-the-ear memiliki driver yang bisa diselaraskan hingga 11 mm dan dirancang dengan desain yang ergonomis sehingga mampu menghasilkan suara jernih dan nyaman di telinga.


Next

Soul Electronics
gizmodo.com

Soul Electronics
Soul Electronics adalah salah satu headphone yang cukup mendominasi pasar. Dan siapa sangka kalau pembesut dari perangkat audio ini adalah seorang penyanyi rap bernama Ludacris. Pada ajang CES 2013, bersama Tim Tebow, Ludacris memamerkan beberapa produk andalannya.

Setelah itu dengan menggandeng perusahaan Signeo, Ludacris merilis headphone edisi khusus `Fast and Furious 6` dalam rangka promosi film tersebut. Peluncuran headphone itu diumumkan melalui akun Instagram miliknya.

Pemasukan dari penjualan headphone merupakan salah satu yang membuat nama Ludacris berada dalam sepuluh besar daftar rapper terkaya sepanjang tahun 2013 versi Majalah Forbes, dengan penghasilan mencapai Rp 120 miliar.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya