Liputan6.com, Solo - Operator telekomunikasi 3 (Tri) yang dikelola oleh PT Hutchison 3 Indonesia mengklaim siap menghadapi lonjakan trafik saat bulan Ramadhan dan Lebaran Idul Fitri 2014. Tri akan mengantisipasi lonjakan trafik telepon, SMS dan data internet dengan menambah kapasitas hingga 50 persen dibandingkan trafik dalam kondisi normal.
Chief Technology Officer Tri, Randeep Singh Sekhon mengatakan, berdasarkan pengalaman selama tujuh tahun beroperasi di Indonesia, setiap Ramadhan dan Lebaran terjadi lonjakan trafik panggilan, SMS dan data internet hingga mencapai dua kali lipat dibandingkan hari-hari biasa.
Untuk memanjakan para konsumen, Tri akan tetap berusaha menjamin supaya layanan komunikasi dan akses internet tetap berjalan lancar dan nyaman pada momen tersebut.
"Jaringan Tri telah siap melayani para pelanggan, terutama di jalur utama dan kota tujuan mudik. Sebab, lonjakan trafik pada saat Lebaran akan terjadi di kota-kota yang menjadi daerah tujuan mudik," kata Randeep di acara pertunjukan spektakular 3030 di Lapangan Pura Mangkunegaran, Solo.
Lebih lanjut, dia mengungkapkan bahwa rata rata kenaikan trafik voice, SMS dan data meningkat 30% di Lebaran tahun lalu. Peningkatan trafik terjadi mulai H-7 hingga H+7, dan puncaknya pada H-1 dan hari H.
Randeep pun memperkirakan pola peningkatan trafik telekomunikasi untuk Lebaran tahun ini kurang lebih akan sama.
"Kapasitas jaringan Tri saat ini masih memadai untuk mengakomodasi lonjakan hingga yang mencapai dua kali lipat trafik telepon dan SMS. Bahkan mampu mengatasi kenaikan trafik SMS di jam-jam sibuk. Untuk trafik data, Tri telah meningkatkan kapasitas hingga 50% dari trafik normal di hari biasa. Selain itu, 70% dari total Node B Tri memiliki kapasitas 42 Mbps yang dapat menghantarkan akses internet cepat," sebutnya
Tri Tambah Kapasitas Jaringan 50% Selama Puasa-Lebaran
Tri akan mengantisipasi lonjakan trafik telepon, SMS dan data internet dengan menambah kapasitas hingga 50 persen.
diperbarui 20 Jun 2014, 15:50 WIBDiterbitkan 20 Jun 2014, 15:50 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ahok Jelaskan Alasan Anies Tak Hadiri Kampanye Akbar Pramono-Rano
Kementerian PU Siapkan Rp 19,5 Triliun untuk Revitalisasi Sekolah dan Madrasah pada 2025
Pertamina Eco RunFest 2024: Jadwal, Rute, dan Info Penting Lainnya yang Wajib Diketahui
Cawagub Jakarta Suswono Bakal Nyoblos di Kota Bogor
Menakar Peluang Investasi Reksa Dana Perusahaan Berkinerja ESG
7 Potret Rumah Mewah Baru Melody Prima, Kolam Renang Jadi Spot Favorit
Berutang dengan Jaminan Barang, Bagaimana Hukumnya dalam Islam?
Jelang Pencoblosan, Pramono Minta Aparat Penegak Hukum hingga KPUD Adil di Pilkada Jakarta 2024
Apa Arti Yuwana: Makna Mendalam dan Penerapannya dalam Kehidupan
Tanda-tanda Dispraksia, Mengapa Anak Sulit Mengelola Gerak Tubuh?
6 Cara Alami iIni Mudah dan Praktis untuk Atasi Kantung Mata yang Membandel
Suzuki Jimny White Rhino Gebrak GJAW 2024, Harga Rp 400 Jutaan