Liputan6.com, Android L menjadi versi sistem operasi 'robot hijau' pamungkas yang diperkenalkan Google ke hadapan publik pada konferensi Google I/O, akhir Juni 2014.
Namun, sistem operasi yang masih belum memiliki fullname layaknya Android lain yang memakai nama dessert disebutkan belum rampung dari proses pengembangan.
Berkaitan dengan hal itu Google melepas Android L Preview yang merupakan versi beta kepada para pengembang untuk diuji coba. Bagi para pecinta Android yang sudah tak sabar ingin mencicipi manisnya 'kudapan penutup' baru dari Google bisa sedikit bersorak.
Pasalnya, para pengguna smartphone Nexus 4 sudah bisa menjajal Android L Preview. Salah seorang pengembang yang tergabung dalam XDA Developer diketahui telah sukses menginstal Android penerus KitKat yang masih versi pengembang itu ke Nexus 4.
Google sendiri telah mengumumkan bahwa Nexus 4 tidak masuk dalam jajaran perangkat yang bisa mencicipi Android L Preview. Perusahaan yang berbasis di Mountai View, California tersebut memberikan system image Android L Preview hanya di Nexus 5 dan Nexus 7.
Meski demikian, Nexus 4 diyakini akan ikut kebagian pembaruan Android L versi final. Namun, pihak Google sendiri belum memberikan informasi lebih lanjut soal dukungan versi anyar Android itu ke perangkat pintar buatan LG tersebut.
Mengutip laman Ubergizmo, Selasa (8/7/2014), Android L Preview memang baru disediakan Google secara terbatas kepada para pengembang. Perusahaan raksasa teknologi itu sengaja memberikan kesempatan uji coba kepada pengembang agar setiap kekurangan atau bugs yang ada di dalam platform terbarunya itu bisa diketahui sebelum dilepas secara umum ke publik.
Ingin lihat seperti apa kinerja Nexus 4 yang sudah berjalan di atas Android L Preview? Simak video berikut ini.
Masih Beta, Android L Preview Bisa Berjalan di Nexus 4
Salah seorang pengembang di XDA Developer diketahui telah sukses menginstal Android L Preview ke Nexus 4.
Diperbarui 08 Jul 2014, 18:03 WIBDiterbitkan 08 Jul 2014, 18:03 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
IPO di Nasdaq, Valuasi Franchise Teh Chagee Sentuh Rp 104,5 Triliun
Bursa Kripto Coinbase Digugat Negara Bagian Oregon
Ini Kasus Ketua Ormas di Depok yang Penangkapannya Diwarnai Pembakaran Mobil Polisi
Mahasiswa Papua dan Mentor Indonesia Masuk 3 Besar Kompetisi Bergengsi AtomSkills 2025 Rusia
5 Contoh Puisi Sederhana tentang RA Kartini untuk Anak SD
Rayakan Hari Kartini, Perempuan Gratis Naik Transportasi Umum di Jakarta pada 21 April 2025
OJK Waspadai Dampak Tarif Impor Trump, Apa Risikonya?
Sambut IBL All Star 2025, Para Legenda Basket Tampil di RPM Tersohor Basketball Tournament 2025
Tari Sipatmo, Tari Tradisional Betawi yang Muncul pada Abad ke-17
Usai Kabar Pengunjung Bayar Karcis Berkali-Kali, Kebun Raya Cibodas Bakal Terapkan Sistem Satu Pintu
Pencapaian NIKI lewat You'll Be in My Heart Disambut Hangat Spotify, Disebut Penghubung Lintas Budaya dan Generasi
Harga Pertamax Terbaru April 2025: Informasi Lengkap dari Seluruh Indonesia